• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Mobil dan Motor

Bermodal Rp155 Juta, Suzuki XL7 Ini Siap Diajak Travelling

mobkom by mobkom
07/04/2022
in Mobil dan Motor
0
Bermodal Rp155 Juta, Suzuki XL7 Ini Siap Diajak Travelling
0
SHARES
7
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com – Tak hanya memamerkan Suzuki Carry Surf Course yang merupakan hasil modifikasi dari mobil niaga menjadi mobil ‘Anak Pantai’, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga turut membawa kendaraan modifikasi lainnya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022.

Salah satunya adalah mobil Low Sport Utility Vehicle (LSUV) andalan mereka yaitu, XL7 yang kini diubah menjadi kendaraan yang siap diajak piknik di alam liar.

Baca Juga: Jadi Mobil ‘Anak Pantai’, Suzuki Carry Surf Course Curi Perhatian Pengunjung IIMS 2022

Disebut Suzuki XL7 Camper Van, mobil ini dimodifikasi untuk dapat berpetualang mengarungi beragam medan lintasan. Tak heran, mobil ini juga kerap disebut sebagai mobil ‘Anak Gunung’ yang menjadi magnet para pengunjung IIMS 2022.

Terlihat pada eksteriornya, mobil ini memiliki tampilan yang maskulin dengan pemilihan warna bodi hijau tua doff dan kombinasi aksen hitam. Kesan gagah pun juga menjadi sangan kental berkat pemasangan bullbar, lampu kabut dan over fender.

Tak hanya pada tampilan depan, pada sektor kaki-kaki juga diberi sentuhan pelek kaleng berwarna hitam ukuran 15 inci, dibalut GT Radial Savero A/T Plus berukuran 205/70 R15.

Meski bagian kemudi masih standar XL7 dan tidak mendapat ubahan apapun, pada bagian baris kedua dan seterusnya sudah disulap menjadi tempat staycation para petualang.

Baca Juga: Cuma 300 Unit, Begini Varian Tertinggi Suzuki XL7 Alpha FF

Dirancang sebagai Camper Van, bagian interior mobil ini juga dilengkapi dengan kasur dan LCD Monitor untuk hiburan selama di perjalanan. Selain itu, ada pula sebuah box yang berfungsi sebagai kulkas.

Adapun pada bagian bawah kasur dimaksimalkan untuk kompartemen atau tempat penyimpanan barang, seperti baju, sepatu dan lainnya serta soket listrik lengkap berdaya 220V, 12V+ port USB dengan laci kecil disetiap sisi.

Sebagai camper van, tentunya tak lupa dengan meja di pada bagian belakang  yang terintegrasi dengan berbagai perlengkapan memasak seperti wastafel cuci piring, beragam jenis panci, hingga kompor yang akan menegaskan keserbagunaan kendaraan tersebut.

Agar praktis selama diperjalanan, XL7 Camper Van ini juga dibekali dengan genset dan listrik mobil yang bisa dibawa seperti koper yang bisa memudahkan pemilik kendaraan ketika memindahkannya.

Baca Juga: Ini Deretan Mobil Listrik Yang Mejeng di IIMS Hybrid 2022

Yang paling menarik berada pada bagian atas mobil yang sudah dilengkapi dengan tenda elektrik berkapasitas 2 orang buatan Dometic. Nantinya tenda tersebut bisa di naik turunkan secara otomatis dan juga terdapat tangga alumuniun untuk memudahkan menuju tenda.

Yulius Purwanto, Head of Product Development PT SIS mengatakan alasan dipamerkannya mobil ini adalah untuk memberikan referensi kendaraan modifikasi XL7 yang memang hadir dengan beragam fitur, desain yang fungsional dan serbaguna.

“Inovasi ini kami lakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap kendaraan modifikasi yang memiliki banyak fungsi, nyaman dan aman digunakan untuk rekreasi keluarga, serta memiliki tampilan yang unik,” terangnya kepada MobilKomersial.com, beberapa waktu lalu.

“Modifikasi ini memang sengaja kita hadirkan di IIMS 2022, dengan konsep outdoor dan adventure. Karena saat ini kan banyak orang yang mengubah kendaraannya menjadi camper van,” sambungnya.

Baca Juga: Penjualan Mobil Bekas Bakal Meningkat, Jelang Musim Mudik Lebaran 2022

Yulius menambahkan, meski mobil ini hanya prototipe, namun, bagi calon konsumen yang ingin memiliki modifikasi XL7 Camper Van, bisa menyiapkan budget sekitar Rp155 juta.

“Kalau mau buat persis seperti ini cukup membayar Rp 155 juta, lengkap dengan genset, roof tent, tangga, tangga, juga meja dan bangku untuk duduk di luar,” pungkasnya.

Previous Post

Mevi-TDS Mobil Listrik Otonom Untuk Kendaraan IKN Nusantara

Next Post

Meluncur Juni 2022, Begini Keunggulan Truk Mercedes-Benz Axor Euro4

mobkom

mobkom

Related Posts

Neta GT, Mobil Sport Listrik Berperforma Tinggi, Siap Masuk Indonesia?
Berita

Neta GT, Mobil Sport Listrik Berperforma Tinggi, Siap Masuk Indonesia?

09/10/2023
Mitsubishi Berikan Promo Perawatan Mobil Hingga 10%, Hanya di Oktober 2023
Mobil dan Motor

Mitsubishi Berikan Promo Perawatan Mobil Hingga 10%, Hanya di Oktober 2023

07/10/2023
Profil Chery Omoda 5 GT, Hadir Dalam Tipe FWD dan AWD
Mobil dan Motor

Dibekali 6 Mode Berkendara, Chery Omoda 5 GT Siap Eksplor Segala Kondisi Jalanan di Indonesia

07/10/2023
Fitur dan Keunggulan Wuling New Almaz RS Hybrid yang Baru Diumumkan Harganya
Mobil dan Motor

Fitur dan Keunggulan Wuling New Almaz RS Hybrid yang Baru Diumumkan Harganya

07/10/2023
Dipesan Lebih dari 2.000 Unit, Honda Mulai Kirim All New CR-V RS Hybrid ke Konsumen
Mobil dan Motor

Dipesan Lebih dari 2.000 Unit, Honda Mulai Kirim All New CR-V RS Hybrid ke Konsumen

07/10/2023
Mitsubishi XForce Dapatkan Penghargaan Good Design Awards 2023 di Jepang
Mobil dan Motor

Mitsubishi XForce Dapatkan Penghargaan Good Design Awards 2023 di Jepang

06/10/2023
Next Post
Meluncur Juni 2022, Begini Keunggulan Truk Mercedes-Benz Axor Euro4

Meluncur Juni 2022, Begini Keunggulan Truk Mercedes-Benz Axor Euro4

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com