• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Berita

Fitur V2L Hyundai Ioniq 5, Punya Daya Listrik Lebih Besar dari Satu Rumah Tangga

mobkom by mobkom
05/04/2022
in Berita
0
Fitur V2L Hyundai Ioniq 5, Punya Daya Listrik Lebih Besar dari Satu Rumah Tangga
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) telah resmi memperkenalkan kendaraan inovasi bertenaga listrik murni (EV) yang dikenal dengan Ioniq 5 pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022.

Sebagai kendaraan futuristik, Hyundai Ioniq 5 ini tentunya membawa beragam fitur canggih. Salah satunya adalah fitur Vehicle-to-Load atau yang disebut dengan V2L yang memungkinkan Ioniq 5 menjadi sumber listrik pendukung mobilitas penggunanya, seperti dalam kegiatan outdoor, dimanapun dan kapanpun.

Baca Juga: Begini Spesifikasi Hyundai Ioniq 5 yang Baru Mengaspal di Indonesia

Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia, mengatkan bahwa sebagai mobil listrik murni pertama yang diproduksi di Indonesia, dengan adanya fitur ini, Ioniq 5 dapat memenuhi kebutuhan mobilitas pengguna Indonesia terutama bagi mereka yang menyukai kegiatan outdoor, dan membutuhkan sumber daya listrik di tempat yang tidak memungkinkan adanya listrik.

“ini juga membuktikan bahwa Hyundai tidak hanya berfokus dalam menciptakan kendaraan yang hanya dapat membantu orang berpindah dari satu titik satu ke titik lainnya, namun Hyundai juga ingin memberikan kenyamanan melalui inovasi yang tidak terlupakan bagi para pelanggannya,” jelasnya dalam pemaparannya, Senin (4/4/2022).

Fitur V2L ini memiliki pasokan arus listrik tipe AC sebesar 3,6 kW yang melebihi standar daya listrik domestik untuk satu rumah tangga. Selain itu, fitur ini juga dapat diaplikasikan untuk mengisi daya perangkat bertenaga listrik apapun, seperti sepeda listrik, skuter listrik, peralatan berkemah, hingga treadmill.

Lebih menariknya lagi, saat di situasi di mana mobil listrik lain tengah kehabisan baterai, fitur ini dapat digunakan untuk mengecas mobil tersebut menggunakan Handheld Portable Charger.

Baca Juga: Jokowi Resmikan Pabrik Hyundai Pertama di Asia Tenggara

Fitur ini juga telah didemonstrasikan oleh HMID melalui sebuah Ca[r]fé atau Café yang seluruh kebutuhan listriknya ditenagai oleh Ioniq 5 seperti mesin penghalus biji kopi (grinder), mesin espresso, kulkas mini, hingga bahkan sebuah treadmill untuk menunjang kebutuhan pengalaman di area tersebut, di mana keseluruhan perangkat membutuhkan setidaknya daya listrik sebesar hingga 3.000 W.

Kebutuhan daya listrik ini diklaim dapat dipenuhi dengan baik oleh fitur V2L karena mampu menyuplai daya hingga 3.600-Watt atau 3,6 kW.

Arus listrik V2L tersebut dapat diperoleh dari dua sumber yang dapat dipakai bersamaan, yaitu dari port bagian luar yang dapat difungsikan saat mobil dalam kondisi berhenti atau mati, dan ada juga dari port yang terletak di bagian dalam, tepatnya di bawah kursi baris kedua yang tetap bisa digunakan sekalipun mobil tengah dikendarai.

Cara Menggunakan Fitur V2L

Terdapat dua port V2L pada Ioniq 5, berikut adalah tata cara penggunaan V2L bagian luar, dapat dilakukan dengan mengikuti langkah berikut:

1. Sambungkan perangkat konektor V2L pada port.

2. Tetapkan batas penarikan daya listrik baterai yang pengaturannya terdapat pada head unit (Menu: EV > EV Charge Transfer V2L). Batas penarikan daya listrik baterai ini bisa diatur mulai dari 20% hingga 80%.

Baca Juga: Hyundai Pimpin 87,3% Pasar Kendaraan BEV Indonesia di Tahun 2021

3. Buka penutup perangkat konektor V2L, sambungkan perangkat elektronik yang diinginkan, lalu tutup kembali. Tekan tombol on/off pada konektor untuk kemudian daya listrik dapat langsung digunakan sesuai kebutuhan. Untuk mengetahui apakah daya listrik sedang disalurkan, periksa nyala lampu hijau pada perangkat konektor atau indikator V2L yang muncul pada head unit.

4. Untuk menghentikan penggunaan V2L, tekan tombol on/off pada perangkat konektor, tekan tombol pengunci dan pembuka kunci pintu mobil pada smart key, kemudian perangkat konektor bisa dilepaskan dari port.

Sedangkan untuk menggunakan fitur V2L dengan sumber listrik dari port bagian dalam, cukup dengan membuka penutup port, kemudian sambungkan perangkat elektronik yang ingin digunakan.

Status sistem V2L bisa dilihat melalui warna lampu yang menyala pada port. Lampu indikator warna biru mengindikasikan mode siaga atau standby mode, hijau menandakan daya listrik tengah digunakan dan dalam keadaan normal, lalu merah menandakan bahwa tidak ada daya listrik yang tengah disalurkan.

Baca Juga: Ini Komitmen Hyundai dalam Perkembangan Ekosistem EV di Indonesia

Previous Post

Cuma 300 Unit, Begini Varian Tertinggi Suzuki XL7 Alpha FF

Next Post

Agar Tidak Kena Tilang ETLE, Ini Batas Kecepatan Maksimal di Jalan Tol

mobkom

mobkom

Related Posts

Pemprov Jawa Timur Sediakan 161 Bus Mudik Gratis 2023
Berita

Pemprov Jawa Timur Sediakan 161 Bus Mudik Gratis 2023

28/03/2023
Spesifikasi Bus Hino yang Menjadi Mobile Workshop Selama Mudik Lebaran 2023
Berita

Hino Sediakan 12 Posko Mudik Lebaran 24 Jam dan Bengkel Siaga

28/03/2023
Beri Layanan Optimal, Tim Satgas Jasa Marga Wujudkan Mudik Aman Berkesan
Berita

Beri Layanan Optimal, Tim Satgas Jasa Marga Wujudkan Mudik Aman Berkesan

28/03/2023
Kerahkan Bus Khusus, Hino Sebar Posko Mudik Dari Sumatera Hingga Jawa
Berita

Kerahkan Bus Khusus, Hino Sebar Posko Mudik Dari Sumatera Hingga Jawa

28/03/2023
Menjelang Mudik Lebaran 2023, Satlantas Polres Batang Bersama Dishub Periksa Kelaikan Bus
Berita

Menjelang Mudik Lebaran 2023, Satlantas Polres Batang Bersama Dishub Periksa Kelaikan Bus

25/03/2023
Pemkab Tangerang Adakan Mudik Gratis 2023 Dengan Bus, Tersedia Kuota 1.450 Penumpang
Berita

Pemkab Tangerang Adakan Mudik Gratis 2023 Dengan Bus, Tersedia Kuota 1.450 Penumpang

24/03/2023
Next Post
Agar Tidak Kena Tilang ETLE, Ini Batas Kecepatan Maksimal di Jalan Tol

Agar Tidak Kena Tilang ETLE, Ini Batas Kecepatan Maksimal di Jalan Tol

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Perhitungan Konsumsi BBM Truk dari Jakarta ke Surabaya

Perhitungan Konsumsi BBM Truk dari Jakarta ke Surabaya

26/11/2020
Merasakan Kenyamanan Sleeper Bus PO Kalingga Jaya dari Semarang ke Jakarta

Daftar Harga Tiket Bus Untuk Mudik Lebaran 2023

17/03/2023
PO Tiara Mas Punya Rute Bus Jakarta-Lombok, Segini Tarifnya

PO Tiara Mas Punya Rute Bus Jakarta-Lombok, Segini Tarifnya

27/10/2022
3 Sleeper Bus Tujuan Malang, Segini Harga dan Fasilitasnya

3 Sleeper Bus Tujuan Malang, Segini Harga dan Fasilitasnya

18/10/2022

Perum Damri Lagi Buka Lowongan Kerja, Lihat Kriterianya

2
MG Luncurkan SUV Baru Minggu Depan, MG HS PHEV?

MG Luncurkan SUV Baru Minggu Depan, MG HS PHEV?

1
Serbu!, Wuling Punya Promo Menarik Selama Februari 2023, DP Ringan Hingga Free Service

Serbu!, Wuling Punya Promo Menarik Selama Februari 2023, DP Ringan Hingga Free Service

1
Khusus Mobil Listrik, Goodyear Sebut Ban Electric Drive GT Cocok di Segala Musim

Khusus Mobil Listrik, Goodyear Sebut Ban Electric Drive GT Cocok di Segala Musim

1
Pemprov Jawa Timur Sediakan 161 Bus Mudik Gratis 2023

Pemprov Jawa Timur Sediakan 161 Bus Mudik Gratis 2023

28/03/2023
Catat!, Biaya Perawatan DFSK Super Cab Hanya Rp6.859 Per Hari

Cara DFSK Berikan Rasa Peace Of Mind Kepada Pelanggan Pikap Super Cab

28/03/2023
Spesifikasi Bus Hino yang Menjadi Mobile Workshop Selama Mudik Lebaran 2023

Hino Sediakan 12 Posko Mudik Lebaran 24 Jam dan Bengkel Siaga

28/03/2023
Beri Layanan Optimal, Tim Satgas Jasa Marga Wujudkan Mudik Aman Berkesan

Beri Layanan Optimal, Tim Satgas Jasa Marga Wujudkan Mudik Aman Berkesan

28/03/2023

Recent News

Pemprov Jawa Timur Sediakan 161 Bus Mudik Gratis 2023

Pemprov Jawa Timur Sediakan 161 Bus Mudik Gratis 2023

28/03/2023
Catat!, Biaya Perawatan DFSK Super Cab Hanya Rp6.859 Per Hari

Cara DFSK Berikan Rasa Peace Of Mind Kepada Pelanggan Pikap Super Cab

28/03/2023
Spesifikasi Bus Hino yang Menjadi Mobile Workshop Selama Mudik Lebaran 2023

Hino Sediakan 12 Posko Mudik Lebaran 24 Jam dan Bengkel Siaga

28/03/2023
Beri Layanan Optimal, Tim Satgas Jasa Marga Wujudkan Mudik Aman Berkesan

Beri Layanan Optimal, Tim Satgas Jasa Marga Wujudkan Mudik Aman Berkesan

28/03/2023
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com