Mobilkomersial.com — Pabrikan otomotif asal Jerman, Volkswagen melalui divisi kendaraan komersialnya, Volkswagen Commercial Vehichle (VWCV) akhirnya telah resmi meluncurkan generasi terbaru dari model pikap double cabin (kabin ganda), VW Amarok.
VW Amarok terbaru ini kini semakin canggih dengan kehadiran lebih dari 20 sistem bantuan pengemudi baru, layanan seluler online, mesin yang efisian dengan torsi yang tinggi serta tentunya memiliki DNA desain Volkswagen yang jelas menjadikannya salah satu pikap yang paling berguna dan seimbang di seluruh dunia.
Kehadiran generasi kedua ini merupakan salah satu bentuk untuk meneruskan perjalanan Amarok generasi pertama yang berhasil terjual lebih dari 830.000 unit di pasar Eropa, Australia, Selandia Baru, Afrika, Asia hingga Amerika Selatan dan Tengah.
“Untuk generasi baru, kami telah memodifikasi desain pola dasar Amarok secara signifikan. Sekarang jelas lebih ekspresif dan bahkan lebih mengesankan”, kata Albert Kirzinger, Kepala Desain VWCV dalam keterangan resminya, Jum’at (8/7/2022).
Baca Juga: Volkswagen Ungkap Tampang ID. Aero EV Untuk Pasar China, Siap Dipasarkan Tahun 2023
Generasi baru VW Amarok kini tampil lebih atletis dan memancarkan kesan karismatik berkat desain eksterior seperti hadirnya dua buah sisipan bumper depan berbentuk X serta lampu depan matriks LED yang meruncing ke bagian atas spatbor.
Meski begitu, fascia depan Amarok tetap mempertahankan gaya desain Volkswagen terkini seperti kombinasi grill hitam dengan tambahan ornamen horizontal berkelir krom serta badge VW yang memberikan kesan sebagai model pikap premium.
Bila dilihat dari sisi samping, VW Amarok persis terlihat mirip dengan pesaingnya dari Amerika Serikat (AS) yaitu Ford Ranger. Hal tersebut terlihat bentuknya yang mengotak dengan fender depan dan belakang yang sedikit menjulang keluar seakan memamerkan aura yang kuat dan kokoh.
Bergantung pada variannya yang terdiri dari varian PanAmericana dan Aventura, VW Amarok ini menawarkan pelek alloy berukuran 18 inci dan 20 inci yang dibungkus dengan ban segala medan.
Geser ke belakang, VW Amarok baru ini juga sekilas mirip dengan Ford Ranger. Namun, pabrikan asal Jerman tersebut menegaskan perbedaan dengan penambahaan lekukan tulisan ‘Amarok’ persisi dibawah badge Volkswagen serta penyegaran lampu belakang LED.
Baca Juga: Berkat Ban Hankook, Mobil Listrik VW ID.4 GTX Taklukan Gunung Uturuncu
VW Amarok diklaim menjadi pikap double cabin berbodi bongsor, pasalnya pikap ini memiliki panjang keseluruhan hingga 5.350 mm yang artinya 96 mm lebih panjang dari pendahulunya. Tak hanya itu, jarak sumbu roda (wheelbase) juga mencapai 3.270 mm atau lebih panjang 173 mm dari generasi pertamanya.
Berkat kedalaman fording yang mencapai 800 mm atau lebih tinggi 300 mm dari pendahulunya, para pecinta off-road kini dapat lebih percaya diri untuk menaklukan segala rintangan khususnya disaat menyebrangi perairan sungai.
Kapasitas bak kargonya sendiri juga telah ditingkatkan dengan muatan maksimum mencapai 1,16 ton. Seperti sebelumnya, ia memiliki area yang cukup besar untuk menampung palet Euro yang dimuat ke samping di antara lengkungan roda, dengan ring pengikat di sekitar area kargo yang tersedia untuk mengikat dan mengamankan beban apa pun.
Untuk meningkatkan keamanan muatan yang lebih kecil, gulungan penutup bak kargo yang dioperasikan secara elektrik juga tersedia. Gulungan penutup ini dapat dibuka dan ditutup dari kotak kargo itu sendiri, dari dalam kendaraan atau dengan remote control melalui kunci kendaraan.
Baca Juga: Volkswagen Siapkan Pikap dan SUV Elektrik, Meluncur Tahun Depan
Kapasitas penariknya juga mencapai 3.500kg (3,5 ton) sehingga memperluas kemampuan Amarok dibandingkan model sebelumnya. Bagi mereka yang ingin memaksimalkan beban, atapnya akan mampu menahan beban hingga 350kg.
Di segi interior, VWCV juga merancang generasi baru Amarok ini dengan kabin yang modern, fungsional, berkualitas tinggi dan canggih dengan menerapkan bahasa desain baru yaitu ‘Digital Cockpit”.
Hal itu dipancarkan melalui cluster instrumen yang secara keseluruhan kini menggunakan layar digital berukuran 8 hingga 12 inci sebagai opsi pilihan yang bikin betah para pengemudi. Layar tersebut memungkinkan pengemudi untuk menampilkan instruksi navigasi langsung di depan mereka, menjaga informasi diri mereka tentang status sistem all-wheel-drive, atau memeriksa sistem lain yang tersedia.
Selain itu, cluster infotainment juga menjadi pusat perhatian mulai layar sentuh digital berukuran 12 inci yang terintegrasi dengan sistem audio Harmon-Kardon sebagai opsi standarnya. Panjang wheelbase yang ditingkatkan juga meningkatkan ruang di dalam kabin terutama pada baris kedua.
Baca Juga: Ford Rilis F-150 Heritage Edition 2023, Rayakan Hari Jadi Ke-75 Tahun F-Series
Semuanya terbungkus dalam dasbor yang modern dan ergonomis, dengan estetika tampilan kulit pada beberapa model lengkap dengan jahitan kontras. ArtVelours atau kursi ergonomis berlapis kulit, dapat disetel secara elektrik dan dipanaskan pada beberapa spesifikasi yang akan menambah nuansa premium di dalamnya.
Bicara performanya, Volkswagen Amarok generasi ini memiliki pilihan lima mesin yang terdiri dari empat mesin turbo diesel (TDI) dan satu mesin bensin turbocharged (TSI) yang tersedia sesuai pasarnya.
Di pasar Afrika, VW Amarok akan dibekali dengan mesin diesel empat silinder, TDI berkapasitas 2.000cc (2.0L) yang menghasilkan tenaga sebesar 148 dk. Sementara, di pasar lainnya VW akan mulai menjual dengan versi 168 dk dari mesin yang sama serta mesin opsional bi-turbo yang menghasilkan tenaga hingga 206 dk.
Sedangkan opsi mesin teratas adalah mesin diesel 6-silinder (V6) berkapasitas 3.000 cc (3.0L) dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 238 dk hingga 247 dk tergantung pada pasarnya.
Baca Juga: Pikap Nissan Navara ini Disuntik Mesin GT-R, Tenaga Tembus 1.000 dk
Yang terakhir dan menjadi opsi satu-satunya adalah mesin bensin 4-silinder turbocharged (TSI) yang diadopsi dari Ford Ecoboost dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 298 dk.
Seluruh mesin itu akan ditawarkan dengan pilihan transimisi manual dan otomatis 10-percepatan. Akan tetapi, VW Amarok juga dibekali dengan enam mode berkendara yang membantu pengemudi dalam berbagai situasi misalnya, saat berkendara di permukaan licin atau di medan off-road yang menantang.
Volkswagen Amarok baru juga dibuat lebih mudah dikendarai dengan sistem bantuan pengemudinya. Lebih dari 20 sistem ini salah satu yang menonjol adah sistem ACC + Adaptive Cruise Control yang dapatmenggabungkan rambu-rambu jalan ke dalam kontrol otomatis kecepatan melalui pemindaian kamera) dan ‘IQ.Light-LED matrix headlights’ baru pada Amarok dan membuat Volkswagen lebih mudah untuk berkendara dari hampir semua pick-up lain di pasar dunia.
Sayangnya, Volkswagen belum membocorkan soal harga. Namun, sejak 2010 lalu generasi pertama Amarok dibuat di Argentina dan dijual di Amerika Selatan, Eropa dan Australia, tetapi tidak di AS. Namun, Kali ini Amarok akan diproduksi di Afrika Selatan, dan sementara kantor pusat VW Jerman belum mengkonfirmasi penjualan di Amerika Utara yang siap bersaing dengan Ford Ranger.
Baca Juga: Secanggih Ini Fitur Super Select 4WD pada Mitsubishi Triton