• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Aftermarket

Wealthy Beste, Pelumas Transmisi Canggih yang Bikin Perpindahan Gigi CVT Sehalus Sutra

M. Bagas Putra by M. Bagas Putra
06/01/2026
in Aftermarket
0
Wealthy Beste, Pelumas Transmisi Canggih yang Bikin Perpindahan Gigi CVT Sehalus Sutra

Wealthy Beste Full Synthetic CVT/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

0
SHARES
5
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — Tren industri otomotif global kini tengah bergeser secara masif ke arah efisiensi dan kenyamanan berkendara. Hal ini ditandai dengan semakin banyaknya pabrikan mobil yang mengadopsi teknologi transmisi Continuously Variable Transmission (CVT).

Berbeda dengan transmisi otomatis konvensional, transmisi CVT mengandalkan mekanisme puli dan sabuk baja yang memungkinkan perubahan rasio gigi secara sinambung mengikuti putaran mesin.

Baca Juga: Mengenal Teknologi Transmisi Opticruise Pada Truk dan Bus Scania

Hasilnya, perpindahan gigi terasa sangat halus dan efisiensi bahan bakar meningkat karena mesin tidak perlu mencapai rpm atau putaran mesin tinggi untuk mendapatkan tenaga besar dalam pemakaian normal.

Merespons perkembangan teknologi tersebut, PT Welty Indah Perkasa atau Wealthy Group memperkuat posisinya di pasar aftermarket dengan menghadirkan Wealthy Beste Full Synthetic CVT sebagai jawaban atas kebutuhan perawatan komponen transmisi modern.

Wealthy Beste Full Synthetic CVT/Foto: dok.MobilKomersial.com/Mato

CEO & Founder Wealthy Group, Arief Hidayat MA., Eng., menjelaskan bahwa pemilihan pelumas yang tepat merupakan kunci utama dalam menjaga ekosistem mesin yang menuntut spesifikasi pelumas tingkat tinggi guna menjaga performa kendaraan tetap prima.

Menurutnya, oli yang berkualitas harus mampu memperpanjang usia mesin, efektif melawan korosi, serta berkontribusi pada efisiensi bahan bakar yang ramah lingkungan. Ia menekankan bahwa Wealthy Beste menjawab itu semua.

“Sejalan dengan perkembangan dunia teknologi pada industri otomotif, berbagai pabrikan kendaraan roda empat kini kian marak mengeluarkan varian teknologi transmisi CVT,” ungkap Arief kepada MobilKomersial.com, Selasa (6/1/2026).

“Oleh karena itu, oli Beste ini diformulasikan secara khusus untuk memberikan kinerja terbaik agar menjaga komponen mesin tidak cepat rusak, mencegah kontaminasi kotoran, serta mempertahankan stabilitas temperatur mesin,” sambungnya.

Baca Juga: Baru Ganti Cairan, Transmisi Otomatis Jadi Bermasalah, Ini Penyebabnya

Ilustrasi Komponen Transmisi CVT/Foto: dok.MMKSI

Lebih lanjut, Arief pun turut memaparkan bahwa Wealthy Beste merupakan pelumas berteknologi full synthetic dengan indeks viskositas tinggi yang juga dapat diaplikasikan pada sistem power steering. 

Keunggulan indeks viskositas ini memungkinkan oli tetap stabil meski menghadapi fluktuasi suhu yang drastis. Pada suhu rendah, oli tetap memiliki daya pompa yang baik, sementara pada suhu tinggi, kekuatan selaput oli tetap terjaga, memproteksi komponen dari keausan.

“Dengan index viskositas yang lebih tinggi, oli ini diformulasikan untuk bertahan terhadap variasi suhu agar mempertahankan daya pompa pada suhu rendah dan menjaga kekuatan selaput oli pada suhu tinggi,” paparnya.

“Sehingga oli bekerja dengan menghasilkan efisiensi bahan bakar yang optimal, memperpanjang usia mesin, melawan karat dan korosi sekaligus melindungi mesin serta ramah lingkungan,” jelas Arief.

Wealthy Beste Full Synthetic/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

Meski teknologi CVT menawarkan kenyamanan luar biasa, Arief mengingatkan para pemilik kendaraan untuk ekstra waspada dalam memilih pelumas. Ia menegaskan bahwa oli CVT memiliki karakteristik yang berbeda total dengan oli transmisi otomatis (AT) konvensional. 

“Kesalahan dalam memilih jenis oli dapat berakibat fatal dan menyebabkan kerusakan permanen pada komponen transmisi,” tegas Arief.

Baca Juga: Perlu Perawatan Khusus, Ini Perbedaan Warna Oli Transmisi Matik Baru Dengan yang Lama

Wealthy Beste Full Synthetic CVT kini telah memenuhi standar global untuk kendaraan asal Asia, Eropa, hingga Amerika, serta direkomendasikan untuk berbagai tipe kendaraan mulai dari sedan, SUV, hingga MPV.

Untuk menjangkau konsumen yang lebih luas, pelumas ini sudah tersedia secara nasional melalui berbagai platform e-commerce ternama dan jaringan bengkel mitra Wealthy di seluruh Indonesia.

Tags: Oli TransmisiTransmisi CVTWealthy AutomotiveWealthy BesteWealthy Beste Full Synthetic CVTWealthy Group
Previous Post

Torsi Monster 5.000 Nm! Mengulik Spesifikasi Truk Iveco Powerstar Milik Ales Loprais di Reli Dakar 2026

Next Post

Berbasis MAN TGA, Ini Truk Hybrid Hidrogen 6×6 Tercanggih di Reli Dakar 2026

M. Bagas Putra

M. Bagas Putra

Related Posts

Cegah Kendala Sewaktu Hujan Tiba, Periksa Wiper Juga Perlu Dilakukan
Aftermarket

Cegah Kendala Sewaktu Hujan Tiba, Periksa Wiper Juga Perlu Dilakukan

05/01/2026
Bukan Berdasarkan Warna, Ini Cara Tepat Pilih Carian Coolant Yang Berkualitas
Aftermarket

Tak Pandang Usia Mobil, Wealthy Tegaskan Pentingnya Coolant Berkualitas untuk Semua Kendaraan

03/01/2026
Cegah Kendala di Jalan, Pemeriksaan Kendaraan Pribadi Sebelum Perjalanan Mudik Sangat Diperlukan
Aftermarket

Salah Kaprah Ganti Oli dengan Metode Disedot

02/01/2026
Asap Hitam Berlebih dari Knalpot Kendaraan Diesel Tanda Mesin Ada Masalah?
Aftermarket

Antisipasi Ngobos Pada Kendaraan Diesel, Pakai Oli Mesin yang Berkualitas

29/12/2025
Rutin Bersihkan EGR Bisa Cegah Mesin Diesel Tersendat
Aftermarket

Wealthy Engine Diesel Treatment Dapat Bersihkan EGR, Turbocharged Hingga Catalytic Converter

27/12/2025
Antisipasi Ngobos Pada Kendaraan Diesel, Pakai Oli Mesin yang Berkualitas
Aftermarket

Perjalanan Aman dan Nyaman Libur Nataru dengan Mobil Ala Wealthy

20/12/2025
Next Post
Berbasis MAN TGA, Ini Truk Hybrid Hidrogen 6×6 Tercanggih di Reli Dakar 2026

Berbasis MAN TGA, Ini Truk Hybrid Hidrogen 6x6 Tercanggih di Reli Dakar 2026

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com