MobilKomersial.com — Selain meresmikan depo suku cadang terbaru di Ternate, Maluku Utara, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) juga menjalankan agenda Corporate Social Responsibility (CSR) Pendidikan kepada SMKN 2 Ternate.
“Item yang diberikan pada kegiatan CSR ini adalah mesin J08C dan stand sebagai alat praktek teknik mesin,” kata Chief Operating Officer (COO) Director HMSI, Santiko Wardoyo dalam keterangannya dikutip hari ini, Kamis (22/6/2023).
Baca juga: Distribusi Jadi Lebih Cepat, Hino Resmikan Depo Suku Cadang di Ternate
Menurut Santiko, pemberian item CSR ini diterima langsung oleh Udin Rajabesy selaku Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum, dari SMKN 2 Ternate. Selain itu, Hino melalui diler resmi PT Nengmeypratama Malut Maluku juga akan melakukan penandatanganan MoU dengan SMKN 2 Ternate dalam rangka pelatihan teknik mesin diesel.
“Selain pelatihan, dalam MoU tersebut kami akan melakukan perekrutan lulusan sebagai tenaga kerja yang terampil. Adanya program CSR pendidikan kepada SMKN 2 Ternate bertujuan sebagai link and match antara dunia pendidikan dengan kebutuhan industri otomotif,” ujarnya.
Santiko juga mengatakan bahwa pihaknya sangat senang membantu sekolah vokasi dan dapat mencetak lulusan jurusan otomotif yang mahir dalam teknik mesin diesel untuk memenuhi kebutuhan industri yang membutuhkan tenaga kerja yang kompeten, serta membantu individu mengembangkan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk meningkatkan keterampilan mereka.
Sebelumnya guna mempermudah terutama diwilayah Indonesia Timur seperti kepulauan Maluku dan Papua, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) meresmikan depo suku cadang terbaru di Ternate, Maluku Utara. Depo terbaru ini menjadi salah satu rantai distribusi suku cadang Hino untuk mempermudah pelanggan untuk mendapatkan suku cadang yang dibutuhkan.
Dengan dibukanya depo suku cadang di Ternate ini diharapkan dapat memperpendek waktu tunggu suku cadang terutama ke berbagai site – site tambang yang berada di wilayah Kepulauan Maluku, yang saat ini adalah salah satu penghasil nikel terbesar di Indonesia.
Baca juga: HUT Jakarta ke 496, Hari Ini Naik Transjakarta Hanya Bayar Rp 1