MobilKomersial.com – Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) dengan bangga mengumumkan peluncuran resmi jajaran produk truk ringan, sedang (menengah), dan berat yang kompatibel dengan standar emisi Euro VI (Euro6) untuk pasar Taiwan.
Melansir laman resmi MFTBC pada Jum’at (21/1/2022), peluncuran ini sekaligus sebagai penanda bahwa pasar kendaraan komersial di Taiwan diklaim menjadi sangat vital bagi merek Fuso selama beberapa dekade terakhir hingga saat ini telah mewakili pasar internasional terbesar kedua.
Baca Juga: Daimler Truck Umumkan Total Penjualan Grupnya Tembus 455.000 Unit di Tahun 2021
Meski juga terdampak tantangan situasi ekonomi global, penjualan Fuso pada tahun 2021 telah mencapai status sebagai merek kendaraan komersial terlaris selama 30 tahun berturut-turut dengan pangsa pasar 33,6%.
Secara khusus, segmen tugas ringan (Light-duty) tetap menjadi yang terkuat dalam penjualan Fuso. Jumlah Fuso Canter yang terdaftar di segmen 5 ton dan di bawah (GVW) mengalami peningkatan 45% pada tahun 2021 dibandingkan tahun 2020. Sedangkan di segmen lainnya, kendaraan FUSO yang terdaftar pada tahun 2021 lebih banyak 28% dibandingkan tahun sebelumnya.
Adapun jajaran truk Euro6 yang baru diluncurkan antara lain;
Truk Tugas Berat (Heavy Duty) – Fuso Super Great
Fuso Super Great secara konsisten telah menyandang mahkota sebagai truk heavy-duty terlaris. Kali ini, truk tersebut sudah berstandar Euro6 yang artinya memungkinkan akan lebih menarik perhatian konsumen terlebih dengan penampilannya yang gagah.
Terlihat pada eksteriornya, kisi-kisi radiator dan penutup lampu depan telah dirancang ulang dengan bentuk V yang kuat dan ramping untuk identifikasi merek yang lebih baik. Dengan berbalut warna putih sebagai warna khasnya, kini telah ditambah dengan aksen perak-biru berteknologi tinggi untuk tampilan yang akan memukau komunitas kendaraan komersial.
Baca Juga: Mitsubishi Fuso Luncurkan Super Great 2019, Truk Heavy Duty Otonom Pertama di Jepang
Fuso Super Great Euro6 ini dilengkapi dengan mesin diesel common-rail OM470 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 448 dk di putaran 1.600 rpm serta torsi puncak mencapai 2.196 Nm pada putaran 1.100 rpm.
Dibandingkan dengan Euro V (Euro5) Super Great, truk heavy-duty baru untuk Taiwan ini menghasilkan tenaga kuda 13% lebih besar dan torsi 10% lebih banyak serta dengan sistem ShiftPilot AMT untuk pengalaman berkendara yang mulus.
Kendaraan ini dilengkapi dengan fitur keselamatan penting seperti Lane Departure Warning System (LDWS), Electronic Stability Program (ESP), Active Emergency Braking System (AEBS) sebagai standar, serta Sideguard Assist sebagai opsi.
Truk Tugas Menengah (Medium Duty) – Fighter
Fuso Fighter Euro 6 yang baru ini mempertahankan gaya aslinya dengan fitur keselamatan canggih Lane Departure Warning System (LDWS), Sistem Pengereman Darurat Otomatis (AEBS), serta kabin yang lebih ergonomis untuk mengurangi kelelahan pengemudi.
Gaya ramping truk tugas menengah Fuso ini secara efektif mengurangi hambatan udara dan pusaran untuk meningkatkan pengendaraan, menurunkan konsumsi bahan bakar, dan memenuhi berbagai persyaratan pemuatan yang berbeda.
Sistem tenaganya tetap menggunakan mesin diesel common-rail direct-injection bertekanan tinggi 6M60 generasi terbaru. Asupan udaranya dapat disesuaikan melalui Variable Geometric Turbocharger (VGT) untuk memberikan dorongan turbo yang besar pada putaran yang lebih rendah dan start yang lebih bertenaga.
Truk bermuatan akan berjalan lebih lancar dan mengkonsumsi lebih sedikit bahan bakar dengan output daya sebesar 266 dk pada putaran 2500 rpm dan 784 Nm dikisaran 1100-2400 rpm dan dapat dicapai pada kecepatan engine yang lebih rendah.
Baca Juga: Duel Truk Super Mixer Fuso FJ 2528 vs Hino Ranger FM 285 JM, Siapa Lebih Tangguh?
Truk Tugas Ringan (Light Duty) – Canter
Selanjutnya, jajaran truk ringannya (Light-duty), Fuso Canter yang merupakan penjualan terbaik di Taiwan juga telah mengalami peningkatan penting.
Fuso Canter kini telah tersedia model entry-level Euro6 3,5 ton untuk pelanggan dengan beban ringan. Model 6,5 ton dan 8,55 ton yang pernah menjadi best-seller di masa lalu kini telah beralih ke produksi dalam negeri dan model tambahan 7,9 ton.
Optimalisasi tersebut akan membuat line-up Canter Euro6 semakin kompetitif. Paket tenaganya terdiri dari mesin 4P10 yang disetel untuk menghasilkan output yang lebih tinggi pada putaran yang lebih rendah sambil menjaga perpindahan mesin tetap sama pada 2.998cc.
Baca Juga: Menuju Elektrifikasi, Mitsubishi Fuso Stop Produksi Truk dan Bus Berbahan Bakar Minyak pada 2030
Untuk mesin varian 3,5 ton mampu menghasilkan tenaga sebesar 128 dk dan torsi 350 Nm, sedangkan untuk varian 5 ton, tenaga yang dihasilkan mencapai 147 dk dan 400 Nm. Sasis gandar baru yang super panjang 4.300mm kini tersedia untuk model 8,55 ton bagi pemilik yang ingin memaksimalkan beban dan keuntungan.