MobilKomersial.com — PT Neta Auto Indonesia (Neta) mengumumkan akan turut berpartisipasi dalam acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang akan berlangsung pada 17-28 Juli 2024 di Hall 8A ICE BSD, Tangerang.
Melalui salah satu acara otomotif terbesar dan bergengsi ini, Neta akan membawa konsep ‘Tech For All’ dan menampilkan beberapa lineup kendaraan listriknya yaitu Neta V, Neta V-II, Neta GT, dan juga Neta S.
Baca Juga: Neta V-II Resmi Produksi Lokal, TKDN Capai 44 Persen
Namun tak hanya itu, merek otomotif asal Tiongkok ini juga membeberkan akan membawa atau menampilkan lineup kendaraan listrik terbarunya yang menyasar segmen Medium SUV untuk para pengunjung selama acara GIIAS 2024 berlangsung.
Frietz Roboth selaku Brand PR & Digital Senior Manager PT Neta Auto Indonesia mengungkapkan bahwa GIIAS 2024 di tahun ini menjadi salah satu ajang penting bagi Neta Indonesia untuk berpartisipasi dalam mendorong pertumbuhan EV (electric vehicle) di Indonesia.
“Dengan begitu, kami juga turut meningkatkan ekosistem penggunaan EV yang tentu sejalan dengan upaya pemerintah dalam mengurangi emisi karbon dan mendorong keberlanjutan lingkungan,” ucapnya dalam konferensi persnya di Jakarta, Rabu (12/6/2024).
Sementara itu, pada kesempatan kali ini pun Neta tentunya juga akan menghadirkan berbagai aktivitas dan promo menarik yang akan dihadirkan untuk para pengunjung booth Neta Indonesia pada gelaran GIIAS ke-31 tersebut.
Baca Juga: Intip Canggihnya 9 Fungsi Fitur ADAS Pada Neta V-II
“Adanya kegiatan-kegiatan menarik dan produk yang inovatif di acara GIIAS 2024 nanti, menjadi tujuan kami untuk selalu berinovasi memberikan kualitas EV terbaik, serta mendorong antusiasme masyarakat untuk menggunakan EV,” terangnya.
Sebagai infromasi, meski baru ditampilkan dalam tudung hitam, siluet lampu depannya model EV baru yang akan meluncur di GIIAS tersebut terlihat menyala dan mengisyaratkan bahwa model tersebut adalah Neta X yang juga merupakan medium SUV 5-seater.
Neta X sendiri merupakan model terbaru Neta yang sudah diluncurkan pada Oktober tahun lalu di negara asalnya, China dan juga sudah sempat ditampilkan pada pameran Bangkok International Motor Show (BIMS) 2024 beberapa bulan lalu.
Baca Juga: GIIAS 2024 Catatkan Partisipasi Merek Otomotif Terbanyak Sepanjang Sejarah