MobilKomersial.com — PT Toyota-Astra Motor (TAM) menegaskan akan segera memasarkan salah satu kendaraan komersial terbarunya yaitu Hilux Rangga dalam waktu dekat tahun 2024 ini.
“Kami masih sedikit butuh waktu, tapi kami optimistis bahwa Rangga akan meluncur tahun ini dapat mendukung mobilitas para pelaku usaha di Tanah Air,” ujar Anton Jimmi Suwandy selaku Direktur Pemasaran PT TAM, beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Toyota Hilux Rangga Dijual Akhir Tahun 2024
Toyota Hilux Rangga yang masuk kedalam segmen kendaraan niaga jenis pikap ringan ini dikabarkan akan hadir dengan dua pilihan mesin yang terdiri dari mesin bensin 2.0L dan mesin diesel 2.4L, dimana kedua mesin tersebut sudah berstandar emisi Euro 4.
Kendati demikian, bicara soal kehadiran tipe mesin diesel ini, beberapa sumber mengklaim bahwa Toyota Hilux Rangga bakal menjadi penantang serius bagi sejumlah pikap diesel yang telah lebih dulu eksis, salah satunya ialah Isuzu Traga.
Dimana, Isuzu Traga digadang akan menjadi salah satu rival terdekat bagi Toyota Hilux Rangga di segmen pikap ringan. Pasalnya, mesin Traga ini dapat dikatakan memiliki kapasitas yang sama dengan Hilux Rangga.
Selain itu pula, kedua pikap ini juga sama-sama membawa DNA legendaris pendahulunya, dimana Hilux Rangga diklaim menjadi penerus DNA dari Toyota Kijang, sedangkan Traga diklaim merupakan pikap penerus DNA Isuzu Panther.
Baca Juga: Daftar Rekomendasi Mobil Pikap Murah dengan Harga di Bawah Rp200 Juta
Saat ini, Isuzu Traga menggendong mesin legendaris 4JA-1L berkapasitas 2.499cc yang sebelumnya tertanam di Isuzu Panther. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 78,9 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi sebesar 191 Nm di putaran 1.800 rpm.
Sementara, Hilux Rangga membawa mesin diesel 2GD-FTV 4-silinder segaris, DOHC, VNT, Intrercooler berkapasitas 2.393 cc (2.4L) yang dapat mengeluarkan tenaga 148 dk di putaran 3.400 rpm dengan torsi puncak 400 Nm di putaran 1.600-2.000 rpm.
“Ini (Hilux Rangga) mesinnya diesel 2.4L, mungkin kalau disandingin nanti akan head-to-head langsung sama Traga karena kapasitas mesinnya juga mirip-mirip, sama-sama diangka 2.4L,” ucap salah satu Sales PT TAM saat ditemui MobilKomersial.com, di IIMS 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (25/2/2024).
Sebenarnya selain Traga, terdapat beberapa pikap diesel lainnya yang akan menjadi lawan dari Toyota Hilux Rangga ini, seperti Mitsubishi Colt L300 dan Triton Single Cabin yang juga merupakan salah pikap legendaris yang namanya sudah eksis di Indonesia.
Baca Juga: Simak Hal Yang Buat Mitsubishi Colt L300 Untungkan Para Pengusaha Indonesia
“Mungkin selain Traga, L300 kali ya, karena dia kalau tidak salah sama-sama pakai mesin diesel, kapasitasnya juga diatas 2.000 cc dan pemain lama juga untuk pikap mesin diesel di Indonesia, terus Triton juga yang model single cabin-nya, kan dia juga sama-sama bermesin depan,” sambugnya.
Diketahui, saat ini Mistubishi Colt L300 ini dipersenjatai dengan mesin diesel 4N14, 4-silinder segaris berkapasitas 2.268 cc, DOHC, VGT Turbocharger, Intercooler yang menghasilkan tenaga 97 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi puncak 200 Nm di putaran 1.000-3.500 rpm.
Sementara, Mitsubishi Triton Single Cabin dibekali dengan mesin diesel berkode 4N15 common rail 4 silinder segaris, DOHC 16 katup, turbocharged, intercooler berkapasitas 2.442 cc yang mampu memuntahkan tenaga sebesar 134 dk di putaran 3.500 rpm dengan torsi puncak hingga 324 Nm pada kisaran 1.500-2.500 rpm.
Baca Juga: Wajib Tahu, Ini Aturan Penggunaan Mobil Pikap di Jalan Raya