• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Pikap

Profil New Toyota Hilux D-Cab 2.4 G 4×4 DSL M/T

Tipe G sendiri menjadi salah satu tipe atau varian menengah dari Hilux yang bisa dikatakan menjadi tipe yang memiliki perpaduan antara tipe V sebagai tipe tertinggi dan tipe E sebagai tipe terendahnya.

M. Bagas Putra by M. Bagas Putra
05/02/2024
in Pikap, Profil
0
Profil New Toyota Hilux D-Cab 2.4 G 4×4 DSL M/T

New Toyota Hilux D-Cab 2.4 G (4x4) DSL M/T/Foto: dok.MobilKomersial.com

0
SHARES
27
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — PT Toyota-Astra Motor (TAM) telah memberikan sejumlah penyegaran pada produk kendaraan komersialnya yaitu New Hilux Double Cabin (D-Cab) 2.4 4×4 yang kini hadir dalam 3 tipe varian, salah satunya tipe G.

Tipe G sendiri menjadi salah satu tipe atau varian menengah dari Hilux yang bisa dikatakan menjadi tipe yang memiliki perpaduan antara tipe V sebagai tipe tertinggi dan tipe E sebagai tipe terendahnya.

Baca Juga: Dijual Mulai Rp442 Juta, Toyota Hilux D-Cab 2.4 4×4 Dapat Penyegaran

Secara eksterior, New Hilux tipe G memiliki desan grill baru pada fascia depannya yang juga disemat pada tipe-tipe lainnya. Black Upper Grille bergaya trapezoidal dengan dynamic honeycomb mesh ini semakin menambah kesannya yang tangguh dan agresif.

Namun, soal lampu depan, New Hilux tipe G ini masih mengandalkan lampu model bohlam halogen, dimana tipe V sudah menggunakan lampu model LED. Meskipun demikian, Hilux tipe G sudah memiliki lampu kabut atau foglamp LED, serupa dengan tipe tertingginya.

Eksterior New Hilux D-Cab 2.4 G (4×4) DSL M/T/Foto: dok.MobilKomersial.com

Kesan kokoh terus berlanjut ke area bumper depan di mana unique low floor underguard telah meningkatkan kesan rendah serta memperkuat DNA Hilux sebagai pikap yang siap menghadapi segala medan jalan, termasuk medan off-road.

Postur Toyota Hilux terbaru kali ini tidak terlalu lebar dibandingkan model sebelumnya. Namun, kesan kuat dan tangguh tetap terjaga berkat desain pelek alloy palang 6 berukuran 17 inci yang dibungkus dengan ban Bridgestone Dueler A/T berukuran 265/65 R17.

New Hilux Double Cabin 2.4 4×4 memiliki dimensi keseluruhan dengan panjang 5.325 mm, lebar 1.855 mm, tinggi 1.815 mm serta memiliki jarak sumbu roda sebesar 3.085 mm dengan berat total kendaraan sebesar 2.910 kg atau hampir 3 ton.

Eksterior New Hilux D-Cab 2.4 G (4×4) DSL M/T/Foto: dok.MobilKomersial.com

Sementara, sebagai kendaraan pikap kabin ganda, Hilux tetap memiliki bak kargo yang cukup luas dengan panjang 1.525 mm, lebar 1.540 mm dan tinggi 480 mm yang mampu mengangkut beban muatan sekitar 900 kg atau hampir 1 ton.

Baca Juga: Spesifikasi GR DKR Hilux EVO T1U, Senjata Baru TGR di Reli Dakar 2024

Kemampuan dalam menaik dan menurunkan muatan kini lebih mudah berkat adanya fitur Tailgate Lift Assist yang mambuat para pemilik Hilux terbaru ini dapat merasakan sensasi kenyamanan dalam mengangkut segala muatan.

Hilux terbaru ini juga mendapatkan setting ulang pada sistem suspensi untuk menciptakan keseimbangan antara kenyamanan dan respons kemudi memadai, menjamin kemampuan di medan off-road, dan meredam guncangan yang timbul dengan lebih baik.

Page 1 of 3
123Next
Tags: HargaHarga HiluxHarga Hilux Tipe GHarga Toyota HiluxHiluxNew Hilux D-Cab 2.4 G (4×4) DSL M/TPT Toyota Astra MotorSpesifikasiTAMTipe GToyotaToyota HiluxToyota Hilux TerbaruToyota Hilux Tipe GToyota Indonesia
Previous Post

Sasis Bus Hino Dikenal Tangguh Untuk Lintasan Sumatra

Next Post

Mudahkan Aktifitas Masyarakat, Pemko Palangka Raya Hadirkan Bus Gratis

M. Bagas Putra

M. Bagas Putra

Related Posts

Dijual Mulai Rp442 Juta, Toyota Hilux D-Cab 2.4 4×4 Dapat Penyegaran
Pikap

Dijual Mulai Rp442 Juta, Toyota Hilux D-Cab 2.4 4×4 Dapat Penyegaran

02/02/2024
Suzuki Catatkan Penjualan Positif, 89.067 Mobil Terjual Selama 2022
Pikap

Terjual 44.391 Unit, Suzuki Carry Dominasi Pasar Pikap Nasional Sepanjang 2023

22/01/2024
Profil BYD Dolphin, Mobil Listrik Baru Untuk Pecinta Hatchback
Mobil dan Motor

Profil BYD Dolphin, Mobil Listrik Baru Untuk Pecinta Hatchback

21/01/2024
Mahindra Rilis Pikap Supro Profit Truck Excel, Irit BBM Hingga 23,6 Kpl
Pikap

Mahindra Rilis Pikap Supro Profit Truck Excel, Irit BBM Hingga 23,6 Kpl

19/01/2024
Profil BYD Seal, Sedan Listrik Berteknologi Tinggi
Mobil dan Motor

Profil BYD Seal, Sedan Listrik Berteknologi Tinggi

19/01/2024
Hingga Desember 2023, Penjualan Ritel Suzuki Carry Naik 26 Persen
Pikap

Hingga Desember 2023, Penjualan Ritel Suzuki Carry Naik 26 Persen

19/01/2024
Next Post
Geber Penjualan Truk, Isuzu Belum Minat Jualan Sasis Big Bus

Mudahkan Aktifitas Masyarakat, Pemko Palangka Raya Hadirkan Bus Gratis

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com