• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Berita

Lima Brand Otomotif Jalani Ekosistem Elektrifikasi ‘EV Smart Mobility – Joint Project’ di Bali

mobkom by mobkom
28/07/2022
in Berita
0
Lima Brand Otomotif Jalani Ekosistem Elektrifikasi ‘EV Smart Mobility – Joint Project’ di Bali
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Mobilkomersial.com — Lima agen pemegang merek (APM) otomotif yang terdiri dari Mitsubishi Motors, Nissan, Fuso, Isuzu, dan Toyota kini telah mulai mengoperasikan proyek percontohan ekosistem kendaraan elektrifikasi “EV Smart Mobility – Joint Project” di Nusa Dua, Bali.

Proyek yang dijadwalkan akan berlangsung hingga akhir tahun 2022 ini melibatkan berbagai jenis kendaran elektrifikasi baik dari segmen kendaraan penumpang hingga segman kendaraan komersial.

Baca Juga: Sinergitas Lima APM Otomotif, Dorong Popularitas EV di Indonesia

Menurut Naoya Nakamura selaku Representative Joint Project mengatakan bahwa ‘EV Smart Mobility – Joint Project’ merupakan sebuah proyek besar pengembangan ekosistem elektrifikasi terintegrasi, yang diinisiasi oleh lima brand otomotif atas komitmen bersama untuk mendukung pemerintah dalam upaya pengurangan emisi karbon, melalui popularisasi kendaraan elektrifikasi di Indonesia.

“Proyek ini sebagai bagian dari bentuk dukungan kami selaku pelaku industri otomotif, untuk mensukseskan posisi Indonesia sebagai presidensi G20 pada tahun 2022 dan revitalisasi wisata ramah lingkungan di kawasan Bali. Apalagi salah satu isu penting yang memperkuat Indonesia sebagai tuan rumah presidensi adalah transisi energi menuju green economy,” katanya dalam peresmiannya, Rabu (27/07/2022).

 

Proyek ini diharapkan bisa menjadi gambaran bagi masyarakat mengenai model ekosistem mobilitas ramah lingkungan yang menjadi arah kebijakan Pemerintah Indonesia ke depan. Kehadirkan proyek ini juga diklaim akan membantu masyarakat untuk melihat dan merasakan langsung bagaimana ekosistem kendaraan elektrifikasi bekerja.

EV Smart Mobility – Joint Project ini dibangun atas visi lima merek otomotif yang sejalan dalam upaya mendukung kebijakan pemerintah untuk mempercepat pengembangan industri kendaraan elektrifikasi, sebagai upaya untuk menurunkan emisi karbon di Indonesia.

Baca Juga: Toyota Resmikan xEV Center, Keseriusan Dalam Menyambut Era Elektrifikasi

Melalui pendekatan Multi-Pathway, proyek ini diyakini dapat mempercepat memberikan pemahaman, serta kehadiran berbagai teknologi ramah lingkungan yang mudah diakses publik agar mampu mengurangi emisi sesuai dengan keberadaan sumber energi terbarukan, kesiapan infrastruktur pengisian daya, dan kebutuhan penggunanya.

Dengan pendekatan Multi-Pathway ini, harapannya seluruh pengguna dapat turut berkontribusi dalam langkah pengurangan emisi karbon melalui cara mereka masing-masing.

Karena itu, EV Smart Mobility – Joint Project menghadirkan teknologi BEV dan PHEV dalam pelaksanaannya diposisikan sebagai bagian dari inisiatif bersama untuk membuka peluang bagi penggunaan kendaraan Elektrifikasi di Indonesia.

“Adanya inisiatif lima merek otomotif mengahadirkan ekosistem elektrifikasi yang terintegrasi dengan berbagai produk-produk elektrifikasi ini, kami harap lebih banyak lagi masyarakat yang dapat memiliki pengalaman merasakan kendaraan BEV dan PHEV yang kami hadirkan melalui line-up mobil penumpang dan mobil komersial,” terang Nakamura.

Baca Juga: Ini Line-Up Kendaraan Pendukung KTT G20 Yang Hadir di PEVS 2022

Alasan dipilihnya Bali sebagai lokasi proyek pertama pengembangan ekosistem elektrifikasi itu untuk mendukung eco-tourism di wilayah Bali yang menjadi arah pengembangan sektor wisata nasional ke depan, serta sebagai upaya untuk berkontribusi menyukseskan penyelenggaraan G-20 summit.

Kegiatan ini juga akan menjadi peluang besar bagi Pemerintah Indonesia dan industri otomotif nasional untuk menunjukan komitmen dan keseriusannya dalam menerapkan kebijakan transisi energi hijau dan menyambut era mobilitas masa depan berbasis kendaraan ramah lingkungan atau elektrifikasi kepada negara-negara yang tergabung dalam pertemuan G20.

“Kami juga akan mengumpulkan umpan balik yang berharga dari para pengguna, agar kami dapat lebih memahami keuntungan dan tantangan dari setiap jenis kendaraan elektrifikasi, serta kebutuhan masyarakat, yang akan membantu kami untuk memperkuat komitmen kami dalam mengembangkan kendaraan elektrifikasi massal di Indonesia,” sambung Nakamura.

Guna memberikan pilihan lengkap bagi pengguna, lima merek otomotif yang tergabung dalam EV Smart Mobility – Joint Project menyediakan berbagai kendaraan elektrifikasi andalannya dengan total 15 unit yang terdiri dari 13 unit kendaraan penumpang dan 2 unit kendaraan komersial.

Baca Juga: Menuju Net Zero Emission, Moeldoko: Segera Bermigrasi Dari Mobil Konvensional Menuju Mobil Listrik

Adapun kendaraan penumpang berasal dari Toyota terdiri dari 5 Toyota C+pod yang mengadopsi teknologi Battery Electric Vehicle (BEV), 5 unit Toyota Prius dengan teknologi Plug-in Electric Vehicle (PHEV), kemudian 1 unit Nissan Leaf (BEV), 1 unit Mitsubishi Outlander (PHEV) dan 1 unit Mitsubishi Minicab-MiEV (BEV). Sedangkan kendaraan elektrifikasi di segmen komersial diwakili 1 unit Fuso eCanter dan 1 unit EV Elf Truck dari Isuzu.

Line-up kendaraan elektrifikasi penumpang akan digunakan untuk mendukung mobilitas di kawasan Nusa Dua dan Bandara Internasional Ngurah Rai Bali. Sementara line-up komersial akan digunakan untuk mendukung logistik dan akan menjadi pertimbangan untuk berkolaborasi dengan bisnis lokal di wilayah Bali. 

Previous Post

Mazda Indonesia Luncurkan Sedan dan SUV Baru, Canggih dan Estetik

Next Post

MG Siapkan Dua Mobil Listrik Baru, Meluncur di GIIAS 2022

mobkom

mobkom

Related Posts

Honda Buka Diler Baru di Kabupaten Lahat, Perkuat Jaringan Sumatera Selatan
Berita

Honda Buka Diler Baru di Kabupaten Lahat, Perkuat Jaringan Sumatera Selatan

03/02/2023
MG4 EV Siap Melantai di IIMS 2023
Berita

MG4 EV Siap Melantai di IIMS 2023

03/02/2023
Kembali Naik, Ini Daftar Harga BBM Pertamina, Shell, BP dan Vivo Per 1 Februari 2023
Berita

Kembali Naik, Ini Daftar Harga BBM Pertamina, Shell, BP dan Vivo Per 1 Februari 2023

03/02/2023
Korlantas Polri Siapkan Regulasi SIM Kendaraan Listrik
Berita

Korlantas Polri Siapkan Regulasi SIM Kendaraan Listrik

03/02/2023
Hyundai Stargazer Hadir Kembali di Kota Bandung, Lengkap Dengan Layanan Aftersales Terbaiknya
Berita

Hyundai Stargazer Hadir Kembali di Kota Bandung, Lengkap Dengan Layanan Aftersales Terbaiknya

02/02/2023
Dapat Sertifikat, Hino Jepang Akan Kembali Jual Truk Profia
Berita

Dapat Sertifikat, Hino Jepang Akan Kembali Jual Truk Profia

02/02/2023
Next Post
MG Siapkan Dua Mobil Listrik Baru, Meluncur di GIIAS 2022

MG Siapkan Dua Mobil Listrik Baru, Meluncur di GIIAS 2022

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Perhitungan Konsumsi BBM Truk dari Jakarta ke Surabaya

Perhitungan Konsumsi BBM Truk dari Jakarta ke Surabaya

26/11/2020
Bus Listrik di Surabaya Berhenti Beroperasi, Pemkot Bilang Begini

Bus Listrik di Surabaya Berhenti Beroperasi, Pemkot Bilang Begini

13/01/2023
3 Sleeper Bus Tujuan Malang, Segini Harga dan Fasilitasnya

3 Sleeper Bus Tujuan Malang, Segini Harga dan Fasilitasnya

18/10/2022
Sambungkan Aceh Hingga Lampung, Tol Trans Sumatera Telah Beroperasi 738,46 Km

Sambungkan Aceh Hingga Lampung, Tol Trans Sumatera Telah Beroperasi 738,46 Km

01/02/2023
Jasa Marga Catat 137 Ribu Kendaraan Mulai Tinggalkan Jabotabek

Jasa Marga Catat 137 Ribu Kendaraan Mulai Tinggalkan Jabotabek

0
Penjualan Ritel Suzuki Meningkat, All New Ertiga dan XL 7 Paling Laris

Penjualan Ritel Suzuki Meningkat, All New Ertiga dan XL 7 Paling Laris

0
Jerman Rancang Pengisian Daya Listrik Nirkabel, Tertanam Di Bawah Jalan Raya

Jerman Rancang Pengisian Daya Listrik Nirkabel, Tertanam Di Bawah Jalan Raya

0
Asap Hitam atau Putih Keluar dari Knalpot Kendaraan, Smoke Stop Treatment dari Wealthy Solusinya

Asap Hitam atau Putih Keluar dari Knalpot Kendaraan, Smoke Stop Treatment dari Wealthy Solusinya

0
PO Sinar Jaya Buka Rute Baru Pelabuhan Semayang – IKN Pakai Bus Medium

PO Sinar Jaya Buka Rute Baru Pelabuhan Semayang – IKN Pakai Bus Medium

04/02/2023
Bukan Dari Pasar Kramatjati, Ini Sejarah Berdirinya PO Bus Kramat Djati

Bukan Dari Pasar Kramatjati, Ini Sejarah Berdirinya PO Bus Kramat Djati

04/02/2023
Honda Buka Diler Baru di Kabupaten Lahat, Perkuat Jaringan Sumatera Selatan

Honda Buka Diler Baru di Kabupaten Lahat, Perkuat Jaringan Sumatera Selatan

03/02/2023
Sempat Melantai di GIIAS 2022, Begini Nasib Hino 200 Series

Sempat Melantai di GIIAS 2022, Begini Nasib Hino 200 Series

03/02/2023

Recent News

PO Sinar Jaya Buka Rute Baru Pelabuhan Semayang – IKN Pakai Bus Medium

PO Sinar Jaya Buka Rute Baru Pelabuhan Semayang – IKN Pakai Bus Medium

04/02/2023
Bukan Dari Pasar Kramatjati, Ini Sejarah Berdirinya PO Bus Kramat Djati

Bukan Dari Pasar Kramatjati, Ini Sejarah Berdirinya PO Bus Kramat Djati

04/02/2023
Honda Buka Diler Baru di Kabupaten Lahat, Perkuat Jaringan Sumatera Selatan

Honda Buka Diler Baru di Kabupaten Lahat, Perkuat Jaringan Sumatera Selatan

03/02/2023
Sempat Melantai di GIIAS 2022, Begini Nasib Hino 200 Series

Sempat Melantai di GIIAS 2022, Begini Nasib Hino 200 Series

03/02/2023
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com