MobilKomersial.com — Untuk memberikan kemudahan customer dalam mencari informasi seputar Isuzu Indonesia, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) menghadirkan layanan digital yang disebut Isuzu Digital Experience yang terdiri dari MyIsuzuID, Isuzu Link, dan Isuzu Contact Center.e
Sesuai dengan tagline-nya yaitu ‘Real Partner Real Journey’, solusi digital ini menjadi cara IAMI untuk memudahkan konsumen dalam mendapatkan pelayanan servis, pemantauan unit kendaraan, hingga layanan contact center yang menghubungkan customer dengan Isuzu Indonesia.
Baca Juga: Truk Mercedes-Benz Actros dan Arocs Euro 5 Resmi Meluncur, Pakai Mesin dan Teknologi Baru
Corporate Planning & Digitalization Department Head PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) Muhammad Syarief memaparkan bahwa MyIsuzuID adalah sebuah aplikasi mobile yang terintegrasi langsung dengan sistem dealer Isuzu Indonesia.
Isuzu D-Max Single Cabin 4×4/Foto: dok.Mobilkomersial.com/Bagas
Sesuai positioning MyIsuzuID yaitu seamless digital experience, Syarief mengatakan bahwa selain sistem MyIsuzuID ini sudah terintegrasi langsung dengan sistem transaksi di dealer. Fitur ini juga terus di-upgrade sehingga dapat memudahkan pelanggan Isuzu.
“Jadi dengan konsumen melakukan registrasi MyIsuzuID, Aplikasi tersebut akan langsung mengidentifikasi unit-unit yang dimiliki serta transaksi yang pernah dilakukan di dealer,” ungkapnya di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023, JCC, Jakarta, Kamis (16/3/2023).
Baca Juga: Ternyata Ini Yang Bikin Isuzu Lebih Sukses di Segmen Kendaraan Niaga Ketimbang Penumpang
Selain itu, MyIsuzuID juga menghadirkan fitur barunya, yaitu booking service unit Isuzu, dimana sebelumnya hanya dapat dilakukan dengan walk-in ke bengkel Isuzu atau melakukan booking service melalui panggilan telepon.
informasi yang menarik untuk di baca,kunjungi tel u