MobilKomersial.com – Kendaraan bermotor sudah semestinya wajib untuk melakukan penggantian pelumas atau oli secara rutin untuk menjaga kinerja mesin agar tetap berjalan dengan baik.
Selain penggantian yang rutin, penggunaan oli berkualitas juga sangat dibutuhkan dan disarankan, agar kinerja mesin tetap maksimal. Penggunaan oli yang berkualitas bisa menjaga suhu mesin agar tidak overheat.
Tak hanya itu, manfaat penggantian oli juga dapat dijadikan sebagai pembersih mesin yang terdapat kotoran, sisa karbon pembakaran serta partikel logam akibat gesekan.
Baca Juga: CEO Wealthy: Dengan Long Drain Interval, Oli Wealthy Mampu Bersaing di Pasar Indonesia
Selain tahan panas dan membersihkan mesin, oli motor dengan kualitas terbaik juga harus mampu mencegah karat pada mesin, juga sekaligus menjaga agar kotoran karat pada mesin tidak muncul kembali.
Salah satu pelumas yang kaya akan manfaat tersebut bisa didapatkan pada Oli Wealthy Vigorous dengan kode SAE 10W-40. Pelumas ini telah diformulasikan untuk mampu memberikan perlindungan ekstra maksimal dan performa luar biasa bagi kendaraan bermotor.
CEO PT Welty Indah Perkasa (Wealthy Group), Arief Hidayat mengatakan bahwa Oli Wealthy Vigorous SAE 10W-40 ini memiliki spesifikasi JASO MA2, sehingga sangat cocok dipergunakan untuk sepeda motor dengan kopling basah, karena formulasi dan kekentalan olinya, mampu meingkatkan performa mesin saat melakukan akselerasi.
“Oli untuk motor kopling basah ini mampu menahan panas mesin berlebih, serta bisa meningkatkan performa mesin saat melakukan akselerasi, sehingga tarikan lebih terasa,” ungkapnya kepada MobilKomersial.com baru-baru ini.
Baca Juga: Oli Wealthy Vigorous Berhasil Menuntaskan Uji Jalan 5.900KM Lebih
JASO (Japanese Automobile Standard Organization) pada oli Wealthy ini merupakan badan yang menetapkan klasifikasi performa oli yang digunakan mesin 4-langkah produksi Jepang.
Sementara oli dengan klasifikasi JASO MA2 adalah untuk mesin 4 langkah dengan kopling basah, seperti motor bebek, ataupun motor manual yang koplingnya terendam oli.
Oli Wealthy Vigorous SAE 10W-40 JASO MA2 ini tersedia dalam kemasan botol 1 liter, sangat cocok untuk motor bermesin bensin apapun yang dijual di Tanah Air.
Baca Juga: Pilihan Oli Motor dan Mobil dari Wealthy, Bikin Performa Mesin Maksimal Harga Terjangkau
Soal harga, oli motor matik ini dijual dengan banderol sekitar Rp 75 ribu dan tersedia di bengkel-bengkel terdekat atau di online melalui marketplace seperti Tokopedia, Blibli, Bukalapak, Shopee, Lazada dan JD.id.
“Wealthy Group menyiapkan promo berhadiah dengan total ratusan juta rupiah dan setiap pembelian oli Wealthy Vigorous akan mendapatkan gratis filter oli atau engine flush,” terang Almus Hidayat, Sales Manager PT Welty Indah Perkasa.