Jakarta, MobilKomersial.com – Iveco dan Nikola Corporation menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Hamburg Port Authority dalam rangka peresmian fasilitas manufaktur joint-venture di Ulm, Jerman, Kamis (15/9/2021).
Ketiga perusahaan tersebut mengikatkan diri untuk bermitra dalam dua fase, termasuk pengiriman 25 Nikola Tre, truk baterai-listrik kelas 8 bebas emisi, untuk pengiriman ke pelabuhan sepanjang tahun 2022. Nikola Tre merupakan truk listrik hasil dari kolaborasi antara Iveco dan startup Nikola Corporation.
Fase pertama melibatkan pengujian BEV Nikola Tre di pelabuhan untuk operasi transportasi dan logistik bersama dengan solusi pengisian daya berkinerja tinggi.
Baca juga: 20 Tahun Ramaikan Pasar, Iveco Chakra Jawara: Kami Tertantang Hadirkan Produk Berkualitas
Fase kedua berfokus dalam melihat integrasi kendaraan BEV dalam operasi pelabuhan, pemasangan infrastruktur pengisian daya dan dukungan layanan di tempat termasuk pemasok utama. Kendaraan yang disediakan untuk dua fase ini adalah Nikola Tre versi AS dengan izin khusus untuk operasi di pelabuhan.
Chief Executive Officer Hamburg Port Authority Jens Meier mengatakan, saat ini Hamburg mengejar target untuk menjadi lebih ramah iklim serta berupaya mensukseskan strategi jangka panjang agar UE menjadi netral karbon di tahun 2050.
Baca juga: Iveco Luncurkan Generasi Terbaru New Daily dan Iveco S-Way
”Pelabuhan akan menjadi yang pertama dalam menerapkan inovasi teknis dalam hal percontohan. Kami melihat kesesuaian antara persyaratan kami dan truk yang sekarang sedang dibangun di sini membantu mencapai target kami,” kata Jens Meier, Chief Executive Officer Hamburg Port Authority.