Jakarta, MobilKomersial.com – Para pabrikan kendaraan komersial saat ini sudah memiliki produk yang dapat menggunakan bahan bakar biodiesel B20. Sebut saja Hino, Fuso, Isuzu, Mercedes-Benz, Ud Truck dan United Tractors sudah menyesuaikan produknya dengan bahan bakar B20.
Namun yang menjadi persoalan, penggunaan biodiesel B20 ini kurang cocok untuk digunakan sebagai bahan bakar pada truk-truk apalagi truk lama. Terus apa yang harus dilakukan pengusaha?
Kyatmaja Lookman, pemilik usaha jasa angkutan truk menyarankan agar para pemilik truk lama yang unitnya tidak dilengkapi oleh water separator segera memasang water separator. Water separator berfungsi memisahkan kandungan air dengan minyak yang terdapat pada biosolar B20 yang jika dibiarkan masuk akan membuat filter bahan bakar menjadi cepat kotor. Kinerja truk menjadi ndut-ndutan.
“Sifat biosolar yang mengikat air mengakibatkan air ini bisa tersedot ke ruang bakar. Maka untuk menghindari terjadinya kerusakan mesin bagi truk-truk yang belum ada water separator filternya harus segera dipasang,” ungkap Kyatmaja Lookman.