• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Mobil dan Motor

VinFast Minio Green Debut Global di GJAW 2025, Mobil Listrik Mungil Penjagal Kemacetan Kota

M. Bagas Putra by M. Bagas Putra
27/11/2025
in Mobil dan Motor
0
VinFast Minio Green Debut Global di GJAW 2025, Mobil Listrik Mungil Penjagal Kemacetan Kota

VinFast Minio Green/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

0
SHARES
24
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — Panggung Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 menjadi saksi bisu debut internasional kendaraan listrik kompak miliki VinFast yang mencuri perhatian yaitu, VinFast Minio Green.

Dalam ajang bergengsi ini, Minio Green tampil memukau sebagai Exclusive First Look bagi publik, menandai babak baru bagi merek asal Vietnam tersebut.

Baca Juga: Dua Bus Listrik VinFast EB8 dan EB12 Meluncur di Pasar Eropa, Simak Spesifikasinya

Kendaraan listrik ini menjadi penegasan kapabilitas VinFast dalam merancang solusi mobilitas cerdas dan terjangkau untuk pasar global, sekaligus memperkuat komitmen mereka terhadap transportasi berkelanjutan.

“Exclusive First Look Minio Green di GJAW 2025 semakin menegaskan posisi strategis Indonesia dalam peta global VinFast,” ungkap Kariyanto Hardjosoemarto, CEO VinFast Indonesia kepada MobilKomersial.com, Rabu (26/11/2025).

VinFast Minio Green/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

“Dari mobil perkotaan kompak hingga model berukuran lebih besar, tujuan kami adalah memenuhi beragam kebutuhan konsumen serta menyediakan solusi mobilitas yang praktis dan berkelanjutan untuk masa depan,” tambahnya.

VinFast Minio Green ini merupakan mobil listrik perkotaan dua pintu, dengan dimensi yang ideal untuk menyelinap di tengah padatnya lalu lintas dengan panjang 3.090 mm, lebar 1.496 mm, dan tinggi 1.625 mm.

Meskipun menjadi model terkecil dalam jajaran model kendaraan global VinFast, bahkan di bawah VF 3, wheelbase 2.065 mm yang dimilikinya diklaim tetap mampu memberikan kenyamanan bagi empat penumpang.

VinFast Minio Green/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

Minio Green dirancang untuk efisiensi mobilitas harian di perkotaan. Ia ditenagai motor listrik tunggal yang menghasilkan tenaga 26,8 hp dan torsi 65 Nm, memungkinkannya mencapai kecepatan maksimum hingga 80 kpj (km/jam).

Dengan paket baterai 18,5 kWh, mobil listrik mungil ini sanggup enempuh jarak hingga 210 km berdasarkan standar NEDC dan semakin praktis berkat fitur pengisian cepat yang mampu mengisi daya dari 10% ke 70% hanya dalam waktu sekitar 30 menit.

Baca Juga: VinFast VF 6 Resmi Dipasarkan Di Indonesia, Harga Mulai Rp 384,9 Juta

Bagian interior Vinfast Minio Green mengedepankan desain yang minimalis namun tetap fungsional. Kabinnya dilengkapi layar infotainment, jok berbahan kain dengan pengaturan manual, serta kaca spion dua mode.

Menariknya lagi, VinFast Minio Green, yang merupakan bagian dari lini kendaraan listrik Green, dikembangkan tidak hanya untuk kebutuhan pengguna pribadi tetapi juga untuk mendukung layanan transportasi komersial.

VinFast Minio Green/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

Dengan performa yang fleksibel dan efisiensi operasional tinggi, model ini diposisikan sebagai alternatif menarik bagi para pengguna sepeda motor yang berniat beralih ke kendaraan listrik untuk mobilitas dalam kota.

Sejak kehadirannya di Indonesia, VinFast telah berupaya keras memperkuat pijakannya yang secara masif melakukan ekspansi jaringan penjualan, layanan purna jual, dan infrastruktur pengisian daya, didukung oleh kebijakan kepemilikan EV yang kompetitif.

Baca Juga: Spesifikasi Limogreen, Taksi Listrik Xanh SM Yang Beroperasi di Indonesia

Bahkan lebih dari itu, prioritas VinFast tidak hanya berhenti pada penjualan, tetapi juga mencakup produksi lokal dan pembangunan ekosistem terpadu melalui kemitraan dengan pemangku kepentingan tepercaya.

Semua upaya ini dilakukan sebagai fondasi kuat untuk pertumbuhan jangka panjang, sekaligus menegaskan dukungan VinFast terhadap transisi Indonesia menuju transportasi hijau dan energi berkelanjutan.

Tags: GJAW 2025VinFast GJAW 2025VinFast IndonesiaVinFast Minio Green
Previous Post

Strategi Jitu Suzuki Tutup Tahun 2025, Andalkan Grand Vitara dan New Carry di Panggung GJAW 2025

Next Post

Mengenal Thermal Runaway Pada Kendaraan Listrik dan Pencegahannya

M. Bagas Putra

M. Bagas Putra

Related Posts

Mitsubishi New Pajero Sport Tampil Lebih Segar dan Nyaman, Hadir Dengan 2 Tipe Mesin
Mobil dan Motor

Mitsubishi New Pajero Sport Cocok jadi Teman Perjalanan di Perkotaan Hingga Medan Berat

15/12/2025
Lebih Dekat Dengan Subaru Brataroo 9500 Turbo, ‘Monster’ Pikap Tua Milik Travis Pastrana
Mobil dan Motor

Lebih Dekat Dengan Subaru Brataroo 9500 Turbo, ‘Monster’ Pikap Tua Milik Travis Pastrana

13/12/2025
Chery Tiggo Family Jadi Kendaraan Resmi AYPG 2025, Garansi Mobilitas Atlet dengan ‘Rock Solid Body’
Mobil dan Motor

Chery Tiggo Family Jadi Kendaraan Resmi AYPG 2025, Garansi Mobilitas Atlet dengan ‘Rock Solid Body’

13/12/2025
GAC Indonesia Sabet Hampir 1.000 SPK di GJAW, Aion V Luxury Jadi Primadona
Mobil dan Motor

GAC Indonesia Sabet Hampir 1.000 SPK di GJAW, Aion V Luxury Jadi Primadona

13/12/2025
Lepas L8 Tanam Qualcomm Snapdragon 8155, Ubah Kabin Jadi ‘Asisten Pribadi’ Cerdas
Mobil dan Motor

Lepas L8 Tanam Qualcomm Snapdragon 8155, Ubah Kabin Jadi ‘Asisten Pribadi’ Cerdas

13/12/2025
Perkuat Pasar ASEAN, Mitsubishi Destinator Mulai Mengaspal di Vietnam
Mobil dan Motor

Perkuat Pasar ASEAN, Mitsubishi Destinator Mulai Mengaspal di Vietnam

12/12/2025
Next Post
Sany Bawa Truk Listrik EV350 6×4 di Mining Expo 2023, Tarikan Lebih Enteng dari Truk Konvensional

Mengenal Thermal Runaway Pada Kendaraan Listrik dan Pencegahannya

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com