MobilKomersial.com — Tinted film atau yang dikenal secara umum dengan nama Kaca Film adalah Film berwarna yang dilaminasi tipis dan dapat dipasang pada interior atau eksterior permukaan kaca pada mobil, kapal dan juga interior atau eksterior kaca rumah serta gedung.
Terbuat dari Polyethlene Terephthalate (PET), resin polymer thermoplastic dari keluarga polyester karena kejernihannya, kekuatan tariknya, stabilitas dimensinya, serta kemampuannya dalam menerima berbagai perlakuan yang diterapkan, maka PET digunakan untuk pembuatan TF (Tinted Film).
Tinted Film (TF) sendiri adalah film tipis yang ditempelkan pada permukaan kaca atau gelas dengan dikombinasikan aestika dengan manfaatnya dalam mengendalikan cahaya, panas serta radiasi UV.
Baca juga: Tolak Panas Secara Optimal, Wealthy Window Film Bikin Kabin Mobil Sejuk
Kesebergunaan dari teknologi ini ditunjukkan melalui jenis film yang ditawarkan dan masing-masing disesuaikan dengan kebutuhan seperti Reflective Film yang lebih banyak digunakan untuk privacy, serta Ceramic Films yang lebih diutamakan sebagai penolakan panas.
“Jadi ada yang namanya Evolusi Teknologi Pewarnaan dalam kaca film yang pertama lapisan pelindung luar, lapisan ini melindungi film warna dari unsur lingkungan, mencegah goresan, lecet, dan potensi kerusakan lainnya,” kata CEO & Founder PT Welty Indah Perkasa (Wealthy Group), Arief Hidayat kepada MobilKomersial.com, Senin (24/6/2024).
Menurut Arief, selain lapisan pelindung luar, ada juga lapisan perekat, lapisan dengan partikel logam, lapisan perekat bagian dalam, serta lapisan pelindung bagian dalam yang berfungsi sebagai penghalang pelindung tambahan, yang melindungi sisi dalam kaca berwarna.
Baca juga: Wealthy Air Freshener, Solusi Tepat Untuk Hilangkan Bau Tak Sedap Dalam Mobil
“Ada beberapa pertimbangan dalamm memilih kaca film seperti tingkat kegelapan yang diinginkan, kebutuhan khusus untuk pengurangan panas atau silau, serta yang terpenting ini adalah budget atau dananya,” ujarnya.
Bio Nano-Ceramic dikombinasikan dengan teknologi kaca film Photochromic telah memungkinkan Wealthy menyediakan kaca film transisi terbaik dan tanpa kompromi. Mengubah warna kaca sesuai dengan variasi sinar matahari. Efek yang sama seperti yang terlihat pada kacamata photochromic.
Selain itu, kata Arief terdapat juga kaca film Photochromic yang umumnya dipasang pada bagian dalam kaca bagian depan, sehingga dapat mengurangi paparan sinar inar Ultra Violet (UV) matahari yang panas tetapi tetap mempertahankan pandangan jelas keluar mobil.
Baca juga: Uji Coba Oli Wealthy 185 Jam Nonstop Tempuh Jarak 2.000 Km Lebih
“Kaca film Photochromic akan mengurangi silau matahari secara otomatis bila diperlukan, tanpa menghalangi pandangan seperti tirai jendela atau gorden. Dia akan gelap bila terkena sinar matahari,” ungkapnya.
Seperti Wealthy Window Film, lanjut Arief yang dapat menolak panas secara optimal sehingga kabin mobil terasa sejuk walapun terparkir di cuaca panas sekalipun, selain itu pandangan dari kabin ke luar pun tetap terang.
Kinerja Wealthy Window Film ini dirasakan sendiri oleh tim Wealthy Oil Endurance Test 185 Hour yang telah menempuh jarak 2.000 Km lebih selama sembilan hari, walaupun udara panas saat melintasi beberapa kota, kabin mobil tetap terasa sejuk.