MobilKomersial.com — Dalam tren kendaraan elektrifikasi (EV) yang semakin berkembang pesat, Isuzu Motors Limited mengungkapkan akan segera menghadirkan kendaraan listrik tepatnya di segmen model pikap.
Melansir Carscoops, pada Kamis (12/10/2023), pikap listrik tersebut rencananya akan hadir pada tahun 2025 mendatang dan menjadi salah satu model EV pertama Isuzu yang akan diproduksi di Thailand meskipun peluncurannya akan dimulai dari pasar Eropa.
Baca Juga: Isuzu D-Max Dapat Penyegaran, Lebih Agresif dan Sporty
Hal itu pun telah ditegaskan langsung oleh Presiden dan COO Isuzu Motor Limited, Shinsuke Minami, dimana saat ini, perusahaannya akan segera menjalankan serangkaian uji coba dan kajian terhadap pikap listriknya.
“Isuzu secara aktif melakukan upaya untuk mewujudkan masyarakat netral karbon. Ke depannya, Isuzu berencana memproduksi truk pikap BEV (Battery Electric Vehicle) di Thailand,” ungkapnya di sela peluncuran Isuzu D-Max Facelift 2024, dalam keterangan resminya.
“Isuzu pertama-tama akan memperkenalkannya di Eropa dan kemudian mengkaji peluncuran bertahap dengan memenuhi kebutuhan setiap pasar, termasuk Thailand yang telah menjadi salah satu pasar pikap terbesar Isuzu,” tambahnya.
Meski pihaknya belum menyebut tentang model EV-nya itu, sejumlah laporan dari berbagai media di Jepang menunjukkan bahwa model tersebut akan menjadi versi listriknya dari Isuzu D-Max. Hal ini logis karena pikap ini telah menyumbang 40% dari penjualan Isuzu dalam skala global.
Baca Juga: Berbasis Isuzu Elf, Nissan Atlas Resmi Meluncur, Punya Fitur ADAS
Sebelumnya, Isuzu sendiri telah memperkenalkan model truk listrik pertamanya yaitu Isuzu NRR EV dari jajaran truk Isuzu N-Series pada awal tahun 2023 kemarin, dimana truk listrik tersebut akan segera dipasarkan mulai tahun 2024 mendatang.
Hal ini kembali menjadi penguat akan hadirnya model pikap listrik dari Isuzu yang diklaim besar kemungkinan akan mengadopsi platform atau sasis yang serupa dengan NRR EV dan diadaptasi secara khusus dengan beberapa modifikasi sesuai kebutuhan sebuah pikap.
Sementara itu, rencana kehadiran pikap listrik Isuzu ini juga diprediksi akan membuat pasar pikap listrik menjadi semakin kompetitif, alias akan ikut bersaing dengan pikap-pikap listrik dari berbagai merek yang telah hadir lebih dulu.
Dengan kata lain, kehadiran pikap listrik Isuzu ini akan ikut bersaing dengan pikap-pikap listrik lainnya dari berbagai merek di segmen pikap menengah, mulai dari Ford Ranger Plug-in Hybrid hingga Toyota Hilux Hybrid.
Baca Juga: Ford Ranger Kini Punya Varian PHEV
Dikabarkan pula, baik Ford Ranger maupun Toyota Hilux juga diperkirakan akan segera melahirkan versi listrik sepenuhnya di masa depan, yang berarti model pikap listrik Isuzu tentunya akan semakin memiliki banyak persaingan.