MobilKomersial.com — PT Chery Sales Indonesia (CSI) telah kembali memperluas jangkauan layanannya dengan meresmikan diler baru Chery di Kota Solo yang sekaligus menjadi diler kedua di wilayah Jawa Tengah.
Menurut Shawn Xu selaku Presiden PT CSI, persemian diler Chery Solo ini menandai langkah maju dan komitmen bagi Chery dalam memperkuat jaringan diler di Solo dan sekitarnya, serta menawarkan layanan premium kepada para pecinta SUV di daerah tersebut.
Baca Juga: Mitsubishi All New Triton Meluncur di Thailand, Tampilan Lebih Gahar
“Merupakan komitmen kami untuk terus memperluas jangkauan Chery di tanah air dan kali ini di Kota Solo, sehingga dapat memperkenalkan model-model dan layanan premium kami kepada pasar yang lebih luas lagi,” ujarnya mengutip keterangan resminya, Jum’at (28/7/2023).
Berlokasi tepat di Jl. Ahmad Yani KM.5, Pabelan, Kartasura, Solo, Jawa Tengah, diler baru Chery yang disupport oleh Inti Mobil Grup ini berdiri di atas lahan seluas 1.300 m2 , dengan luas bangunan 537.5 m2 dan dilengkapi dengan fasilitas 3S (Sales, Sparepart, Service).
Shawn Xu mengatakan bahwa standar tinggi yang dihadirkan oleh Chery Solo merupakan profesionalisme yang diturunkan dari nilai-nilai yang diterapkan Chery untuk seluruh dilernya agar dapat memberikan layanan penjualan dan purna jual terbaik.
“Kami optimis bahwa pecinta otomotif di Solo dan sekitarnya akan menjadikan model-model dari Chery sebagai pilihan yang dapat melengkapi keseharian mereka, baik secara fungsional maupun gaya hidup yang fashionable,” tuturnya.
Baca Juga: All-New Mazda CX-60 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Tembus Rp1 M
Lebih lanjut, Shawn juga menambahkan bahwa perluasan jangkauan Chery di berbagai wilayah di Indonesia ini juga merupakan salah satu cara Chery untuk mengapresiasi tanggapan positif pasar otomotif Indonesia terhadap produk-produk Chery.
“Chery Sales Indonesia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan untuk terus bertumbuh di Indonesia. Kami juga sangat mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi dalam mewujudkan pembukaan dealer Chery di Solo ini,” terangnya.
Sementara itu, Nur Exsan selaku General Manager Inti Mobil menuturkan bahwa kehadiran Chery di Kota Solo diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk menggairahkan kembali pasar otomotif di Kota Solo dan Jawa Tengah.
“Kami yakin dengan produk-produk premium yang memiliki keunggulan dan kualitas tinggi seperti TIGGO Pro Series dan OMODA 5, pasar otomotif kota Solo dan sekitarnya juga akan sangat antusias untuk memilikinya,” pungkasnya.
Baca Juga: Jangan Asal Pilih, Pahami Kualitas Oli yang Baik di Pasaran