MobilKomersial.com — Selain digunakan untuk kendaraan bermotor, produk dari PT Welty Indah Perkasa (Wealthy Group) yakni Magic Spray 9 in 1 juga dapat digunakan untuk perlengkapan rumah tangga seperti gembok pagar dan lubang kunci.
“Memang selain untuk kendaraan bermotor, produk ini dapat digunakan untuk alat – alat rumah tangga,” kata CEO dan Founder PT Welty Indah Perkasa (Wealthy Group), Arief Hidayat kepada MobilKomersial.com, Kamis (13/7/2023).
Baca juga: Goodyear Timber King Jadi Ban Resmi Mercedes-Benz Axor 2528CH
Menurut Arief, selain membersihkan karat di kendaraan Wealthy Magic Spray 9 in 1 ini mampu membersihkan berbagai kotoran yang menempel di produk rumah tangga yang mengandung besi karena sifatnya yang membersihkan serta melembabkan.
“Magic Spray 9 in 1 ini dapat menghilangkan kotoran, menghilangkan karat, tidak berbau dan tidak lengket. Kalau di semprot ke dalam gembok pagar nanti dalamnya jadi bersih dan lebih lancar kalau dibuka dengan kuci,” ujarnya.
Baca juga: Bus Baru PO Mutiara Express Siap Mengaspal Perdana Surabaya – Jakarta
Selain menghilangkan kotoran seperti karat, kata Arief kemampuan Wealthy Magic Spray 9 in 1 juga dapat mencegah karat, melumasi, membersihkan, melubrikasi serta dapat mencegah hubungan arus pendek.
“Produk ini juga dapat menggantikan air, kemampuan penetrasi yang sangat baik, dapat membersihkan permukaan stainless atau alumuniu serta mencegah karat, cocok sekali untuk diaplikasikan ke gembok pagar, engsel pintu sampai lubang kunci,” ungkapnya.
Baca juga: Gandeng Trans Jateng, AstraPay Dukung Pembayaran Non-Tunai Untuk Layanan Transportasi Umum Indonesia