• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Bus

Bus Baru PO Miyor Pakai Bodi Patriot El Grande, Punya Tiga Kelas di Kabinnya

Perusahaan Otobus (PO) Miyor menambah deretan kekuatan armadanya dengan menambah 4 unit bus baru yang kabinnya dibuat mewah menggunakan bodi Patriot El Grande GR259M yang dirakit oleh Karoseri Morodadi Prima.

Mato by Mato
01/03/2025
in Bus
0
Bus Baru PO Miyor Pakai Bodi Patriot El Grande, Punya Tiga Kelas di Kabinnya

Bus terbaru PO Miyor. dok: Instagram @hisyam_n3011

0
SHARES
27
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — Perusahaan Otobus (PO) Miyor menambah deretan kekuatan armadanya dengan menambah 4 unit bus baru yang kabinnya dibuat mewah menggunakan bodi Patriot El Grande GR259M yang dirakit oleh Karoseri Morodadi Prima.

Bus tersebut terlihat spesial karena memiliki 3 kelas di dalamnya serta menggunakan sasis tronton sehingga dapat menampung penumpang lebih banyak serta memberikan kenyamanan selama perjalanan.

Untuk 3 kelas yang terdapat di kabin bus baru PO Miyor yakni Sleeper Hot Seat yang memiliki dua kursi sleeper dan posisinya berada di kabin paling depan sehingga mendapatkan pandangan luas kedepan serta Eksekutif dengan konfigurasi 2-2.

Baca juga: Pertama di Indonesia, PO SAN Kombinasikan Bodi Jetbus 5 dengan Sasis Golden Dragon

Sleeper Hot Seat yang berada di kabin bagian depan. dok: Instagram @hisyam_n3011

Kemudian terdapat juga kelas sleeper yang posisinya berada di kabin belakang dengan konfigurasi 1-2. Sementara untuk fasilitasnya terdapat dispenser air mineral pada bagian tengah kabin dan juga toilet.

Sementara, pada bodinya, PO Miyor masih menggunakan warna khasnya yakni silver serta garis livery oranye yang membentang dari belakang hingga depan. Tak lupa siluet perempuan yang sedang menari piring pada bodi kiri dan kanan belakang.

Baca juga: PO MTrans Borong 26 Sasis Bus Mercedes-Benz OH 1626 L

Kursi sleeper yang berada di kabin bagian belakang. dok: Instagram @hisyam_n3011

Sasis yang digunakan untuk menopang bodi bongsor Patriot El Grande GR259M adalah Mercedes-Benz O500RSD 2445 terbaru yang memiliki teknologi Advanced Driver Assistance System (ADAS).

Kursi kelas eksekutif kabin bagian tengah. dok: Instagram @hisyam_n3011

Seperti diketahui sasis Mercedes-Benz O500RSD 2445 ini merupakan sasis bus premium 3 gandar pertama di Asia yang disematkan teknologi ADAS yang dipasarkan oleh Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) Agen Pemegang Merek (APM) truk dan bus Mercedes-Benz di Indonesia.

Teknologi keselamatan terbaru ADAS tersebut hadir melalui fitur Adaptive Cruise Control (ACA) dengan Active Brake Assist (ABA) 5, dimana fitur ini dapat mengantisipasi jarak kendaraan di depan dan keamanan pengereman.

Terdapat juga fitur Lane Departure Warning System (LDWS) yang berfungsi memastikan posisi kendaraan di jalan yang membuat pengemudi mendapatkan alarm getar di kursi apabila bus melewati batas marka jalan, dan akan aktif otomatis ketika bus berkendara di atas 60 kpj.

Baca juga: Tiga Rute PO Gunung Harta dari Denpasar yang Menggunakan Sleeper Bus

Tags: AKAPBus AKAPKaroseri Morodadi PrimaMercedes-Benz O500RSD 2445Patriot El GrandePatriot El Grande GR259MPO MiyorSleeper Bus
Previous Post

Pemilik Mobil Suzuki Ini Dapat Diskon Spare Parts Hingga 15 Persen Selama Ramadan

Next Post

Mitsubishi Fuso Berikan Pelatihan untuk Mekanik Konsumen Fleet

Mato

Mato

Related Posts

Pertama di Indonesia, PO SAN Kombinasikan Bodi Jetbus 5 dengan Sasis Golden Dragon
Bus

Pertama di Indonesia, PO SAN Kombinasikan Bodi Jetbus 5 dengan Sasis Golden Dragon

27/02/2025
1.009 Bus Dikerahkan Untuk Mudik Gratis yang Diselenggarakan Kementerian BUMN
Berita

Damri Kerahkan 1.220 Unit Bus, Layani Penumpang Saat Libur Lebaran 2025

27/02/2025
PO MTrans Borong 26 Sasis Bus Mercedes-Benz OH 1626 L
Bus

PO MTrans Borong 26 Sasis Bus Mercedes-Benz OH 1626 L

26/02/2025
Bus Double Decker Baru Damri Mulai Mengaspal, Simak Harga Tiketnya
Berita

12 Hari Dibuka, Damri Jual 10.781 Tiket Untuk Mudik Lebaran 2025

26/02/2025
Tiga Rute PO Gunung Harta dari Denpasar yang Menggunakan Sleeper Bus
Bus

Tiga Rute PO Gunung Harta dari Denpasar yang Menggunakan Sleeper Bus

26/02/2025
5 Bus Baru PO Subur Jaya Tampil Nyentrik, Pakai Sasis Space Frame Dari Hino
Bus

5 Bus Baru PO Subur Jaya Tampil Nyentrik, Pakai Sasis Space Frame Dari Hino

25/02/2025
Next Post
Mitsubishi Fuso Berikan Pelatihan untuk Mekanik Konsumen Fleet

Mitsubishi Fuso Berikan Pelatihan untuk Mekanik Konsumen Fleet

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com