• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Berita

Jawab Kebutuhan Pelanggan, Suzuki Layani Perawatan Lebih Dari 1 Juta Kendaraan Di Sepanjang 2024

Keberhasilan ini didukung oleh perluasan jaringan layanan yang terus berkembang serta ketersediaan suku cadang asli yang memadai.

M. Bagas Putra by M. Bagas Putra
27/01/2025
in Berita, Mobil dan Motor
0
Jarang Diketahui, Ini 6 Fakta Menarik Pikap Suzuki New Carry
0
SHARES
22
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — Sepanjang tahun 2024 kemarin, Suzuki Indonesia berhasil melayani perawatan kendaraan lebih dari 1 juta unit mobil, 200 ribu unit sepeda motor, serta 5.000 unit mesin tempel kapal.

Keberhasilan ini didukung oleh perluasan jaringan layanan yang terus berkembang serta ketersediaan suku cadang asli yang memadai.

Baca Juga: Senjata Baru Suzuki Indonesia, Luncurkan SUV Baru Di Semester I Tahun 2025

Menurut Hariadi selaku Asst. to Aftersales Department Head of Service PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), salah satu indikator penting dari kepercayaan konsumen terhadap suatu merek adalah kualitas layanan purna jualnya yang dapat diandalkan.

“Kami percaya bahwa layanan after-sales yang berkualitas adalah dasar dari hubungan jangka panjang yang kami bangun dengan pelanggan kami,” ungkapnya kepada MobilKomersial.com, beberapa waktu lalu.

Bengkel Resmi Suzuki Indonesia/Foto: dok.SIS

Perluasan Jaringan Layanan

Sebagai bagian dari upaya untuk semakin mendekatkan diri dengan pelanggan, Suzuki memperluas jaringan layanan purna jualnya dengan membuka 3 titik layanan baru untuk kendaraan roda empat di berbagai wilayah Indonesia.

Hingga akhir tahun 2024 kemarin, Suzuki telah memiliki total 173 bengkel resmi 3S (Sales, Service, Spare Parts), 18 bengkel resmi 2S (Service dan Spare Parts), dan 52 Service Point yang menjadi pengembangan jaringan agar dapat menjangkau daerah luar perkotaan.

Baca Juga: Suzuki Siapkan Strategi Khusus Untuk Pikap Carry Di 2025, Akan Ada Penyegaran?

Untuk kendaraan roda dua, Suzuki menambah 2 bengkel baru, menjadikan total 77 bengkel resmi 3S dan 57 bengkel resmi 2S. Sementara itu, Suzuki Marine menambahkan 1 bengkel baru, sehingga totalnya menjadi 14 bengkel resmi beserta dukungan 62 bengkel mitra.

“Penambahan layanan ini bukan hanya angka di atas kertas, tetapi wujud nyata komitmen kami untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan di seluruh wilayah, termasuk di daerah terpencil sekalipun,” papar Hariadi.

Ilustrasi Perawatan Kendaraan Di Bengkel Resmi Suzuki/Foto: dok.SIS

Pengembangan Kualitas SDM

Selain mengutamakan penyebaran jaringan di seluruh wilayah Indonesia, Suzuki juga turut memperhatikan pengembangan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui program kompetisi National Victorious Contest 2024.

Dimana, kompetisi bergengsi ini mengasah keahlian teknisi terbaik Suzuki yang telah memenuhi standar SSQS (Suzuki Standard Qualification System), serta terus diperbarui setiap tahun untuk menjaga kualitas layanan di Bengkel Resmi.

Baca Juga: Suzuki Indonesia Tutup Tahun 2024 Dengan Penjualan Positif, Ini 5 Model Terlarisnya

Kemudahan Akses Suku Cadang

Lebih lanjut, Suzuki terus menekankan pentingnya selalu menggunakan suku cadang asli. Alasannya, pelanggan akan memperoleh kepastian kualitas, daya tahan, serta kinerja komponen kendaraan sesuai standar.

Mendapatkannya juga semakin mudah, seperti di Bengkel Resmi ataupun melalui mobile apps MySuzuki. Aplikasi ini memungkinkan pelanggan untuk memesan suku cadang asli kapan pun dan di mana saja.

Spare Parts Suzuki/Foto: dok.SIS

Di sepanjang tahun 2024 sendiri, aplikai MySuzuki diklaim telah mencatat lonjakan transaksi suku cadang hingga 150,02%. Hal ini sekalilgus mencerminkan kepercayaan pelanggan yang semakin kuat terhadap layanan Suzuki.

“Pelanggan kami lebih percaya menggunakan spare part asli. Mereka sudah terinformasikan dengan baik bahwa harga suku cadang Suzuki itu kompetitif dengan kualitas sesuai standar,” ucap Sugiyarto, Head of Domestic Spareparts Sales PT SIS.

Baca Juga: Suzuki Jimny 5-door Jadi Mobil Terbaik Di Tahun 2024, Begini Keistimewaannya

Kendati demikian, melalui berbagai inisiatif ini, Suzuki berusaha tidak hanya memenuhi harapan pelanggan, tetapi juga menetapkan standar baru dalam industri otomotif Indonesia serta terus memperkuat posisinya sebagai penyedia layanan purna jual yang diandalkan.

Tags: AftersalesAftersales SuzukiPT Suzuki Indomobil SalesSISSuzukiSuzuki Indonesia
Previous Post

Ada 4 Kelas di Rute AKAP Baru PO MTrans, Pakai Bus Double Decker

Next Post

Manfaatkan Relaksasi Pajak, IIMS 2025 Yakin Bisa Dorong Pertumbuhan Industri Otomotif Indonesia

M. Bagas Putra

M. Bagas Putra

Related Posts

Segudang Penawaran Menarik Hyundai di IIMS 2023, Ada DP Ringan Mulai Rp20 Jutaan
Berita

Manfaatkan Relaksasi Pajak, IIMS 2025 Yakin Bisa Dorong Pertumbuhan Industri Otomotif Indonesia

27/01/2025
Seres E1 Dapat Respon Positif, Kantongi 688 SPK Selama GIIAS 2023
Mobil dan Motor

Modifikasi Seres E1 Karya Gofar Hilman Bakal Mejeng di IIMS 2025

25/01/2025
Mitsubishi Fuso Tambah Dua Bengkel Siaga 24 Jam di Magelang dan Pekanbaru
Berita

Mitsubishi Fuso Tambah Dua Bengkel Siaga 24 Jam di Magelang dan Pekanbaru

25/01/2025
The New Audi Q8 SUV Resmi Hadir di Indonesia, Harga Mulai Rp 2,7 Miliar
Mobil dan Motor

The New Audi Q8 SUV Resmi Hadir di Indonesia, Harga Mulai Rp 2,7 Miliar

24/01/2025
Berkat Daya Angkutnya, Isuzu Traga Jadi Partner Bisnis Peternak Lobster Milenial
Berita

Dominasi Pemesanan Ekspor Terbanyak, Ini Alasan Isuzu Traga Laris Di Pasar Filipina

23/01/2025
Denza D9 Resmi Dipasarkan Di Indonesia, Harga Tak Sampai Rp 1 Miliar
Mobil dan Motor

Denza D9 Resmi Dipasarkan Di Indonesia, Harga Tak Sampai Rp 1 Miliar

22/01/2025
Next Post
Segudang Penawaran Menarik Hyundai di IIMS 2023, Ada DP Ringan Mulai Rp20 Jutaan

Manfaatkan Relaksasi Pajak, IIMS 2025 Yakin Bisa Dorong Pertumbuhan Industri Otomotif Indonesia

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com