MobilKomersial.com — Perusahaan Otobus (PO) Manggala Trans menambah armada terbarunya menggunakan 2 sleeper bus dengan bodi Skylander R22 Aero 8 SLR yang dirakit oleh karoseri New Armada.
Armada sleeper bus anyar ini merupakan yang pertama dimiliki oleh PO asal Makassar, Sulawesi Selatan. Kedua bus ini mmiliki dua warna dan corak livery yang berbeda, satu unit bewarna hijau tosca dipadukan dengan warna putih dan kuning dan satu unit bewarna merah dengan kombinasi warna hitam dan putih.
Baca juga: PO MTrans Borong 26 Unit Bus Anyar, Pakai Bodi Avante Series
2 bus anyar ini mengusung konsep double glass, seperti diketahui bahwa tipe bodi sleeper Aero 8 SLR memiliki ketinggian 3,75 meter. Kemudian kedua bus ini pada bodi bagian belakang dihiasi ornamenn batik yang merupakan ciri khas budaya Indonesia.
Memiliki total 22 kursi sleeper dengan konfigurasi 1 – 1 serta di desain bertingkat atas bawah seperti sleeper bus pada umumnya membuat penumpang nyaman selama perjalanan. Kemudian kedua bus ini tidak dilengkapi dengan toilet sams seperti kebanyakan bus asal Sulawesi lainnya.
Baca juga: Pakai Livery Thailook, Sleeper Bus PO Borlindo Ex GIIAS 2024 Segera Mengaspal
Untuk fasilitasnya sendiri, kedua bus dilengkapi dengan tirai penutup di masing masing selasar dan jendela, kemudian port usb untuk mengisi daya ponsel penumpang, dispenser air mineral, hand rest, serta CCTV untuk memantau pergerakan penumpang di kabin.
Sementara untuk sasis yang digunakan oleh PO Manggala Trans menggunakan Mercedes-Benz OH 1626 Euro 4 yang mana sasis ini sudah dilengkapi dengan suspensi udara serta gas buang yang lebih aman sehingga perjalanan para penumpang semakin nyaman.
Baca juga: Bus Listrik Mercedes-Benz eCitaro K Resmi Meluncur Secara World Premier