MobilKomersial.com — Pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Bandung 2023, PT Honda Prospect Motor (HPM) berpartisipasi untuk pertama kalinya di pameran otomotif terbesar di wilayah Jawa Barat ini.
Acara yang berlangsung pada tanggal 22 – 26 November 2023 di Sudirman Grand Ballroom, Kota Bandung ini Honda hadir dengan tema Energize to Accelerate serta menampilkan produk elektrifikasi Honda di yaitu All New Honda CR-V RS e:HEV.
Operational Director Main Dealer Honda Bandung Center, Iwan Tjandradinata mengungkapkan bahwa pihaknya menghadirkan All New Honda CR-V 2.0 RS e:HEV di ajang GIIAS 2023 ini untuk membawa lebih dekat teknologi elektrifikasi dari Honda kepada Masyarakat di wilayah Jawa Barat khususnya di Kota Bandung.
Baca juga: Pertimbangan Memilih Pelumas Mobil, Harus OEM Atau Pakai Aftermarket?
“Selain itu, kami juga tentu menawarkan program penjualan yang tentunya akan semakin memudahkan para calon konsumen untuk dapat membawa pulang mobil impiannya,” kata Iwan dalam keterangannya.
Menurut Iwan, selain menampilkan All New Honda CR-V RS e:HEV, pada ajang GIIAS Bandung 2023 ini Honda juga menampilkan produk unggulan lainnya yaitu All New Honda HR-V 1.5 SE, Honda BR-V serta Honda Brio Satya.
“Honda juga menyediakan unit test drive Honda BR-V serta Honda WR-V. Lebih dari itu, Honda juga menyediakan exclusive merchandise menarik untuk pengunjung yang telah melakukan test drive selama event berlangsung,” ujarnya.
Baca juga: KTB Catat 3.194 SPK Selama Gelaran Fuso Truck Campaign 2023
Seperti diketahui bahwa All New Honda CR-V merupakan generasi terbaru dari SUV premium Honda yang pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada bulan Agustus 2023 lalu. Mobil ini hadir dengan desain yang semakin mewah sekaligus tangguh khas SUV.
Tak hanya nyaman dan menyenangkan untuk dikendarai, All New Honda CR-V juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih dalam hal performa mesin, konektivitas Honda Connect, hingga keselamatan.
Baca juga: Tim Honda Racing Indonesia Raih ‘Treble Champion’ di ISSOM 2023