MobilKomersial.com — Salah satu merek kendaraan komersial terbaru dari Daimler Truck yaitu, Rizon mengumumkan telah mencapai homologasi atau berhasil meraih sertifikasi laik jalan yang ditetapkan oleh pemerintah Amerika Serikat (AS).
Melalui keterangan resmi yang diterima MobilKomersial.com pada Selasa (31/10/2023), dengan capaian tersebut, Rizon akan akan segera memulai penjualan truk listrik tugas menengah (medium duty) kelas 4 (GVW 18 ton) dan kelas 5 (GVW 25 ton) secara nasional di AS.
Baca Juga: Rizon, Merek Truk Listrik Baru Daimler di Pasar AS, Kembaran Fuso eCanter
Rizon baru-baru ini juga telah menerima sertifikasi Badan Perlindungan Lingkungan (EPA) dan Perintah Eksekutif California Air Resource Board (CARB), dimana lini truk listrik Rizon sepenuhnya mematuhi Standar Keamanan Kendaraan Bermotor Federal AS.
Pengiriman pertama akan dimulai pada kuartal ke-4 tahun 2023 di California, AS, dimana pelanggan dapat memanfaatkan insentif sebesar US$60.000 atau sekitar Ro953 juta per kendaraan melalui Proyek Insentif Voucher Truk dan Bus Hibrida dan Nol Emisi (HVIP) dari CARB.
Truk Rizon akan didistribusikan secara eksklusif oleh Velocity EV, yang merupakan salah satu bagian dari Velocity Vehicle Group yang juga merupakan sebuah nama mapan di industri kendaraan komersial dengan memiliki sekitar 80 gerai secara global.
Adapun model-model truk Rizonyang akan dipasarkan di AS terdiri sejumlah varian model mulai dari Rizon e18L, e18M, e16L dan e16M yang masing-masing akan menawarkan perpaduan konfigurasi dan opsi serbaguna yang sesuai dengan kebutuhan unik setiap pelanggannya.
Baca Juga: MAN Lanjutkan Proyek Atlas-L4, Siap Jadi Truk Otonom Pertama Di Jerman
Truk Rizon sendiri juga dinilai cocok untuk pengiriman perkotaan dan jarak jauh serta rute hingga 150 mil atau 241 km per hari dengan konfigurasi serbaguna yang sesuai dengan kebutuhan unik setiap pelanggan seperti boks, flatbed, bok pendingin, tipper dan tipe bodi lainnya.
Sementara itu, truk listrik Rizon yang akan tersedia pada pilihan bobot mulai dari 7.255 kg (7 ton) hingga 8.162 kg (8 ton) diklaim mampu menempuh jarak 120-177 km untuk varian M dengan 2 paket baterai dan 177-257 km untuk varian L dengan 3 paket baterai dalam sekali cas.
Rizon, yang resmi berdiri sejak April 2023 kemarin menghadirkan truk tanpa emisi dan solusi mobilitas ramah lingkungan. Menariknya, tampang truk Rizon mengambil basis dari salah satu produk kemitraan Daimler Trucks yaitu Mitsubishi Fuso eCanter generasi terbaru.
Sementara itu, soal fitur yang dihadirkan pada setiap truk listrik Rizon menggabungkan sistem keselamatan pasif dan aktif yang canggih untuk membantu melindungi pengemudi, penumpang, dan komunitas tempat mereka beroperasi.
Baca Juga: Volvo Rilis Truk Heavy Duty SuperTruck 2, 134 Persen Lebih Efisien
Truk listrik Rizon dibekali dengan sejumlah fitur keselamatan canggih, salah satunya ialah Active Brake Assist dan Active Side Guard Assist dimana pengemudi dapat merasa lebih aman di lalu lintas macet dan daerah perkotaan yang padat.
Kendati demikianm truk-truk tersebut cocok diaplikasikan berbagai aplikasi lainnya. Semua truk Rizon dibangun menggunakan standar jaminan kualitas yang telah terbukti dikembangkan oleh Daimler Truck dan dalam praktiknya di lebih dari 40 lokasi produksi di seluruh dunia.