MobilKomersial.com — Demi memberikan pelayanan yang terbaik bagi penumpang serta menjadi pembeda dari bus lainnya, Perusahaan Otobus (PO) Pesona asal Semarang ini membuat terobosan baru dengan menghadirkan Panoramic Sunroof.
Tak hanya ada di mobil – mobil kelas menengah ke atas, kini bus pun bisa menggunakan fitur tersebut sehingga pencahayaan di siang hari dapat menyinari kabin bus dengan sempurna dan terang secara alami.
Baca juga: PO Pesona Kolaborasi dengan Karoseri Laksana Ciptakan Fitur Guide Lamp
Panoramic Sunroof ini tidak full 1 atap seperti yang ada di mobil, melainkan lubang udara yang berada di atas kursi kedua depan sehingga atap tersebut dapat dibuka tutup sehingga sirkulasi udara di kabin bisa berputar secara maksimal.
Hasil kolaborasi antara karoseri Laksana dan PO Pesona ini diterapkan pada bodi SR3 HD Prime. Penumpang dapat menikmati nuansa perjalanan yang tidak membosankan dengan hadirnya fitur panoramic on the bus ini.
Selain fitur panoramic on the bus, PO Pesona juga menyematkan fitur Guide Lamp yang berfungsi untuk menyinari tour guide saat sedang berbicara didalam bus, dengan lampu led 3 titik fitur ini dapat mendukung penampilan tour guide dalam menjelaskan rangkaian perjalanan.
Baca juga: Karoseri Tentrem Ciptakan Bus Mewah Pakai Bodi Avante H7 Grand Seigneur