MobilKomersial.com — PT. Mas Automobil Sejahtera yang merupakan salah satu distributor resmi merek truk Sinotruk di Indonesia kembali meramaikan ajang pameran Mining Expo 2023 yang diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 13-16 September 2023.
Dalam kehadirannya di Mining Expo 2023, merek truk asal China tersebut turut menampilkan jajaran truk tugas berat (heavy duty) untuk industri pertambangan, salah satunya adalah model truk tipper Howo NX 6×4.
Baca Juga: Kenalan Dengan Truk Tambang Howo TX 40.371 6×4 BB Tipper
Truk tambang dengan kode model ZZ3257V404JF1 tersebut tampil dengan gaya desain yang lebih modern dari pada jajarannya, dimana fascia depannya terdapat gril dan bumper bergaya stylish yang dibalut dengan aksen silver serta livery spesial di bagian samping.
Sebagai truk tambang, ukuran Howo NX ini terbilang cukup besar dengan dimensi keseluruhan mencapai panjang 8.125 mm, lebar 2.300 mm, tinggi 3.160 mm serta memiliki jarak sumbu roda (wheelbase) 4.325 mm dengan ban berukuran 11.00R20.
Howo NX ini merupakan truk heavy duty tipper berkonfigurasi 6×4 yang diklaim sangat andal dioperasikan di berbagai medan ekstrim. Truk ini juga biasa dioperasikan sebagai armada truk kebutuhan tambang batu bara hingga nikel.
Baca Juga: PT VKTR Pamer Truk Listrik Yutong YTK90E, Begini Spesifikasinya
Bagian belakang truk ini, menggendong bak (tipper body) yang berukuran cukup besar dengan dimensi panjang 6.000 mm, lebar 2.300 mm dan tingginya mencapai 2.100 mm serta sudah dilengkapi dengan sistem hidrolik dari Hyva.
Truk tipper Howo NX ini mempunyai gandar depan yang memiliki bobot seberat 9.500 kg (9,5 ton) dan gandar belakang berbobot 16.000 kg (16 ton). Alhasil, total bobot truk ini mampu menahan beban hingga mencapai 41.000 kg (41 ton).
Soal interior, kabin truk ini memang sederhana dan ergonomis namun memiliki tingkat kenyamanan yang tinggi. Dilengkapi dengan 2 buah kursi penumpang bersuspensi yang membuat pengemudi ‘anti pegal’ dan juga lengkap dengan tempat tidur lipat dibelakang kursi kemudi.
Baca Juga: DCVI Rilis 2 Truk Mercedes-Benz Baru, Actros 4063S dan Axor 2528R 5700 M-Cab
Tak hanya itu, kabin truk ini juga dilengkapi dengan 4 poin suspensi fully floating, air conditioning (AC), sistem audio stereo, power window hingga roda kemudi (stir) yang posisinya dapat disesuaikan dengan kenyamanan pengemudi.
Soal spesifikasi, truk Howo NX 6×4 ini disematkan dengan mesin model MC11.36-50, 6-silinder segaris, supercharger, intercooler berkapasitas 10.518cc yang mampu menghasilkan tenaga 360 dk di putaran 1.900 rpm dan torsi puncak mencapai 1.800 Nm di putaran 1.000-1.400 rpm.
Mesin yang sudah berstandar emisi Euro 5 ini di support dengan sistem transmisi manual model HW19709XST, Synchromesh 9-percepatan dengan tingkat rasio 5.451 yang sudah dibekali fitur Power Take Off (PTO) untuk meneruskan tenaga putaran mesin melalui transmisi.
Baca Juga: Daimler Sebar Teaser Desain Truk Listrik Baru Mercedes-Benz eActros 600
Sebagai informasi, Howo merupakan salah satu merek truk dibawah payung Sinotruk yang cukup populer di pasar otomotif international sebagai armada tugas berat (heavy duty) yang andal dan terkenal akan kekuatannya untuk dioperasikan di segala jenis medan ekstrim sekalipun.
Sinotruk sendiri adalah salah satu produsen truk terkemuka buatan China National Heavy Truck Company (CNHTC) yang menyasar berbagai segmen industri mulai dari logistik, pertambangan, konstruksi, infrastruktur dan perkebunan.