• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Truk

DCVI Rilis Truk Mercedes-Benz Axor M-Cab, Kini Ada Ruang Istirahat Pengemudi

Truk Mercedes-Benz Axor M-Cab ini merupakan salah satu dari jajaran truk Axor model Rigid yang kini mendapat pengembangan berupa dimensi kabin yang lebih panjang hingga 1.010 mm sebagai tambahan ruang yeng lebih lapang di belakang kursi pengemudi

M. Bagas Putra by M. Bagas Putra
11/04/2023
in Truk
0
DCVI Rilis Truk Mercedes-Benz Axor M-Cab, Kini Ada Ruang Istirahat Pengemudi

Truk Mercedes-Benz Axor 2528 6x4 M-Cab/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

0
SHARES
41
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — Sebagai bentuk dukungannya terhadap industri logistik yang kian terus berkembang pesat, PT Daimler Commercial Vehicles Indonesa (DCVI) resmi meluncurkan produk terbaru truk Mercedes-Benz Axor M-Cab.

Truk Mercedes-Benz Axor M-Cab ini merupakan salah satu dari jajaran truk Axor model Rigid yang kini mendapat pengembangan berupa dimensi kabin yang lebih panjang hingga 1.010 mm sebagai tambahan ruang yeng lebih lapang di belakang kursi pengemudi.

Baca Juga: DCVI Siagakan Layanan 24 Jam Untuk Bus Mercedes-Benz Selama Mudik

Ruangan di belakang kursi pengemudi tersebut dialokasikan sebagai ruang istirahat pengemudi, sehingga pengemudi dapat lebih mudah dan nyaman ketika beristirahat serta memberikan efisiensi waktu dalam pengiriman jarak jauh.

Kabin Mercedes-Benz Axor M-Cab/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan tempat penyimpanan tambahan yang lebih besar di bawah ranjang dan di bawah kursi penumpang. Pada kursi penumpang, unit baru ini kini juga dilengkapi dengan footrest yang dapat dilipat.

Menurut Faustina, Head of Product Management and Marketing DCVI dengan adanya ruangan tersebut, Mercedes-Benz Axor M-Cab sangat cocok untuk operasional logistik jarak jauh, karena dapat membawa dua sopir untuk berkendara secara bergantian tanpa harus berhenti beristirahat.

“Hadirnya perluasan dimensi kabin ini diharapkan dapat lebih jauh mendukung dan turut memajukan industri logistik yang selama ini sudah menjadi segmen bagi produk kami, Mercedes-Benz Axor,” ujarnya di acara DCVI Media Iftar 2023 di Jakarta, Senin (10/4/2023).

Sasis Rigid Mercedes-Benz Axor M-Cab/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

Tak hanya pada bagian kabin, truk Mercedes-Benz Axor M-Cab ini juga dikembangkan dengan dibekali tangki bahan bakar minyak (BBM) yang besar berkapasitas 380 liter sehingga diklaim menjadi truk dengan tangki BBM terbesar dikelasnya.

Baca Juga: Prioritaskan Keselamatan, Pahami Cara Kerja Rolling Resistance pada Ban Truk dan Bus

“Selain kabin, kami juga menyematkan sebuah tangki BBM terbesar dikelasnya yang berkapasitas 380 liter. Hal ini merupakan salah satu bentuk komitmen DCVI untuk menjawab kebutuhan para pelanggan sehingga tak perlu lagi sering-sering melipir ke POM bensin,” tutur Faustina.

Meski mendapat berbagai penambahan, truk dengan GVW sebesar 26,5 ton yang hadir dalam dua varian konfigurasi yaitu 2528R 6×4 dan 2528R 6×2 ini masih mempertahankan teknologi yang sama seperti pendahulunya yang dirilis pada tahun 2022 lalu.

Mesin dan Tangki BBM Mercedes-Benz Axor M-Cab/Foto: dok.MobilKomersial.com/Bagas

Salah satu yang masih dipertahankan adalah mesin diesel OM 906 LA, 6-silinder yang sangguh menghasilkan tenaga sebesar 281 dk di putaran 2.200 rpm dan torsi puncak 1.120 Nm di putaran 1.200-1.600 rpm dengan transmisi manual G131 9-percepatan.

Mesin berstandar emisi Euro 4 tersebut juga tetap dilengkapi dengan teknologi Selective Catalytic Reduction (SCR) dan Zero Pressure Drain Unit Pump (ZPD Pump), yang merupakan kombinasi yang cocok untuk mengurangi kadar emisi gas buang.

Baca Juga: Detail Ragam Mesin Generasi Baru Truk Mercedes-Benz Actros dan Arocs Euro 5

Kombinasi dua teknologi ini juga diklaim dapat memberikan waktu operasi (uptime) yang tinggi dengan interval perawatan yang lebih panjang hingga 50.000 km, serta meningkatkan efisiensi bahan bakar dengan tentunya emisi yang lebih bersih.

Tags: AxorAxor M-CabDaimlerDaimler Commercial Vehicles IndonesiaDaimler TrucksDCVIMercedes BenzMercedes-benz Axor M-CabSpesifikasiTrukTruk AxorTruk Mercedes-BenzTruk Mercy
Previous Post

PEVS 2023 Siap Digelar Bulan Depan, Usung Program B2G

Next Post

Damri Tambah Rute Baru Ponorogo – Tangerang Dengan Bus Eksekutif

M. Bagas Putra

M. Bagas Putra

Related Posts

Truk DAF XD Dapat Pilihan Mesin Baru, Paccar PX-7
Truk

Truk DAF XD Dapat Pilihan Mesin Baru, Paccar PX-7

06/06/2023
DHL Penuhi Seluruh Kebutuhan Logistik F1 Dengan Truk Berbahan Bakar Nabati
Berita

DHL Penuhi Seluruh Kebutuhan Logistik F1 Dengan Truk Berbahan Bakar Nabati

02/06/2023
Dari Jerman Ke Turki, Truk Listrik Mercedes-Benz eActros Berhasil Tempuh Jarak Hingga 3.000 Km
Truk

Dari Jerman Ke Turki, Truk Listrik Mercedes-Benz eActros Berhasil Tempuh Jarak Hingga 3.000 Km

31/05/2023
Daimler, Toyota, Fuso dan Hino Jalin Kolaborasi, Perkuat Bisnis Kendaraan Komersial Berskala Global
Bus

Daimler, Toyota, Fuso dan Hino Jalin Kolaborasi, Perkuat Bisnis Kendaraan Komersial Berskala Global

31/05/2023
Berfungsi Mengangkut Kendaraan, Ini Perbedaaan Truk Self Loader dengan Towing
Truk

Berfungsi Mengangkut Kendaraan, Ini Perbedaaan Truk Self Loader dengan Towing

30/05/2023
Generasi Baru Fuso eCanter Resmi Masuk Pasar Australia, Siap Dijual Akhir Tahun 2023
Truk

Generasi Baru Fuso eCanter Resmi Masuk Pasar Australia, Siap Dijual Akhir Tahun 2023

29/05/2023
Next Post
1.009 Bus Dikerahkan Untuk Mudik Gratis yang Diselenggarakan Kementerian BUMN

Damri Tambah Rute Baru Ponorogo – Tangerang Dengan Bus Eksekutif

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com