MobilKomersial.com — PO Rosalia Indah kini melayani rute Blitar-Ciputat PP menggunakan armada bus double decker untuk memuaskan dan menyenangkan para penumpang sepanjang perjalanan di rute tersebut.
Perjalanan Blitar-Ciputat via Cikarang, Bekasi yang menggunakan bus double decker itu terbagi menjadi tiga kelas berbeda, yakni First Class, Super Top dan Executive Plus. Masing-masing kelas memiliki harga yang berbeda dikarenakan fasilitas kursi yang berbeda.
Baca juga: Lancarkan KTT G20, Operasional Kendaraan Angkutan Barang Bakal Dibatasi
Untuk penumpang First Class di bus double decker milik PO Rosalia Indah memiliki fasilitas kursi yang bisa direbahkan, selama perjalanan penumpang akan bersantai selonjoran menikmati pemandangan. Untuk kelas ini berada di deck bagian bawah.
Berdasarkan unggahan di Instagram rosaliaindah.official, First Class sendiri memiliki fasilitas seperti, lampu baca, bantal, selimut, makan take order, guling, Audio Video On Demand (AVOD), snack, port usb serta free minum air putih.
Sementara untuk Super Top, juga berada di deck bawah tetapi posisinya berada di belakang First Class. Menggunakan kursi super lebar sehingga membuat penumpang merasa nyaman sepanjang perjalanan, total kursi di kelas ini sebanyak 6 kursi dengan konfigurasi 1-2.
Baca juga: Liburan Naik Bus ke Solo, Segini Harga Tiket dan Fasilitasnya
Fasilitas yang didapat mirip seperti First Class hanya saja penumpang di kelas ini mendapati kursi duduk (bukan rebahan) serta service makan yang belum take order.
Bagi penumpang Executive Class, berada di deck atas atau lantai 2 dari bus double decker dengan kapsitas maksimal 34 penumpang dan konfigurasi tempat duduk 2-2. Setiap kursi tersedia foot rest sehingga penumpang tidak terlalu pegal selama perjalanan.
Fasilitas umum yang di dapat dari kelas ini sama seperti dua kelas diatasnya, hanya saja service makan sama seperti kelas Super Top dan ukuran kursi tidak sebesar kelas Super Top. Apabila menaiki bus ini terdapat layanan free wifi selama perjalanan serta mendapat pelayanan pramugara atau pramugari.
Tarif yang dibandrol untuk First Class sebesar Rp 505.000, sementara Super Top harganya Rp 420.000. untuk Executive Class PO Rosalia Indah mematok harga sebesar Rp 355.000.
Baca juga: Wuling Air ev Ikut Turing Mobil Listrik Ke Bali, Tempuh Jarak 1.250 Km