• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Tips

DFSK Berikan Tips Berkendara Selama Libur Nataru

mobkom by mobkom
23/12/2021
in Tips
0
DFSK Berikan Tips Berkendara Selama Libur Nataru
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com – Momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk pergi berlibur ke berbagai tempat yang menyenangkan bersama dengan orang-orang terdekat.

Dalam memenuhi momen tersebut, PT Sokonindo Automobile (DFSK) menyatakan kesiapannya untuk mendukung perjalanan yang aman dan menyenangkan selama masa libur.

DFSK menghimbau sebelum melakukan perjalanan, pengendara sebaiknya melakukan sejumlah persiapan kendaraan sebelum perjalanan dan melakukan safety driving selama mengemudi dengan kendaraan.

Baca Juga: Ekspor 1.766 Unit, DFSK Sukses Tembus Pasar Global

Hal ini dimaksudkan agar para penumpang merasakan perjalanan yang aman dan menyenangkan, serta meminimalisir resiko timbulnya kendala selama perjalanan.

Untuk itu, DFSK membagikan panduan untuk perawatan kendaraan yang bisa dilakukan oleh pemilik kendaraan:

1. Mengecek Kondisi Oli Mesin

Hal pertama yang bisa dilakukan oleh pemilik kendaraan adalah melakukan pengecekan oli mesin. Pemilik kendaraan bisa mengecek melalui dipstick oli yang ada di ruang mesin kendaraan.

Apabila oli mesin yang tidak mencapai batas minimal di dipstick oli, pemilik kendaraan bisa menambahkan dengan oli yang sama. Selain itu, bisa di cek juga di bagian kolong mesin, apakah ada kebocoran atau tidak.

2. Memastikan Tekanan Angin Ban

Tekanan angin harus sesuai dengan ketentuan yang diatur oleh pabrikan. Jangan sampai tekanan angin di ban kekurangan ataupun kelebihan. Pemilik mobil bisa mengecek tekanan angin yang sudah ditetapkan oleh pabrikan melalui stiker yang ada di dalam pintu mobil pengemudi. Dan di beberapa kendaraan seperti Glory i-AUTO sudah terdapat TPM (tire pressure monitor) untuk memudahkan pengecekan tekanan angin pada ban.

Baca Juga: DFSK Pamer Mobil Listrik Seres SF5, Mampu Tempuh Jarak 1.000 Km

3. Memeriksa Cairan-Cairan pada Kendaraan

Sebuah kendaraan bisa dikendarai secara maksimal dan optimal berkat sejumlah cairan yang ada di dalamnya. Jadi, jangan lupa untuk memeriksa cairan radiator, minyak rem, dan air wiper. Apabila sudah berkurang, pemilik kendaraan bisa menambahkan cairan yang sesuai dengan spesifikasinya.

4. Membersihkan Kabin Kendaraan

Sebelum melakukan perjalanan, jangan lupa untuk membersihkan kabin kendaraan agar nyaman untuk ditumpangi. Kebersihan harus dijaga dan jangan sampai banyak sisa makanan yang berserakan karena bisa mengundang hewan untuk datang seperti semut, kecoa, atau bahkan tikus.

Achmad Rofiqi selaku PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile mengatakan bahwa selain melakukan pemeriksaan sendiri di rumah, konsumen bisa datang ke bengkel resmi DFSK yang tersebar di hampir seluruh daerah di Indonesia.

“Seluruh mekanik kami yang sudah terlatih dan tersertifikasi akan memeriksa kondisi kendaraan konsumen, sehingga kendaraan tersebut siap untuk digunakan bepergian akhir tahun bersama dengan orang-orang tersayang ke berbagai lokasi yang menyenangkan,” jelasnya dalam keterangannya, Kamis (23/12/2021).

Baca Juga: Catat, Ini Syarat Mudik Nataru untuk Bus AKAP dan Mobil Pribadi

Selain menghimbau konsumen untuk mengecek kesiapan kendaraan untuk melakukan perjalanan, DFSK juga memberikan beberapa tips untuk menunjang keamanan dan keselamatan dalam berkendara selama Nataru, antara lain;

1. Terapkan Teknik Mengemudi yang Aman dan Nyaman Selama Perjalanan

Selain persiapan kendaraan yang lengkap, jangan lupa juga untuk menerapkan safety driving alias tata cara berkendara yang aman selama perjalanan. Ada sejumlah hal yang harus diperhatikan oleh pengemudi selama perjalanan untuk meminimalisir resiko kecelakaan lalu lintas.

2. Patuhi Rambu-Rambu Lalu Lintas

Pengemudi wajib untuk mematuhi berbagai rambu-rambu lalu lintas yang sudah disediakan seperti wajib berhenti saat lampu merah, jangan berhenti di daerah terlarang, dan memperhatikan area-area pejalan kaki. Mematuhi rambu-rambu lalu lintas membuat perjalanan Anda akan semakin tertib dan bisa meminimalisir resiko kecelakaan.

3. Batasi Kecepatan Saat di Jalan Tol

Batasi kecepatan maksimal di jalan raya, termasuk di jalan tol. Biasanya jalan tol memiliki batas kecepatan maksimal di 80-100 kilometer per jam. Semakin tinggi kecepatan kendaraan maka akan semakin tinggi juga percepatan mobil sehingga mobil akan semakin sulit untuk dikendalikan.

Baca Juga: Simak Lokasi Ganjil Genap di 13 Ruas Jalan dan 3 Objek Wisata Jakarta

4. Jaga Jarak Antar Kendaraan

Menjaga jarak antar kendaraan perlu diperhatikan agar pengemudi bisa mengantisipasi beragam kejadian yang ada di depan, termasuk kecelakaan beruntun.

Pengemudi sebaiknya menjaga jarak antar kendaraan di jalan tol sekitar 5 detik. Selain itu, apabila ingin berhenti di belakang kendaraan lain, pastikan memberikan jarak yang cukup agar kendaraan Anda bisa bermanuver saat dibutuhkan.

5. Istirahat Setiap 2-3 Jam Perjalanan

Jangan lupa istirahat yang cukup apabila melakukan perjalanan jarak jauh. Pengemudi sebaiknya beristirahat sekitar 15-30 menit setelah melakukan perjalanan sejauh 2-3 jam perjalanan. Kembali pulihkan tenaga agar tidak mengantuk untuk menghindari kecelakaan karena kelelahan saat mengemudi.

Previous Post

Fiat Professional Kenalkan Van Listrik Terbarunya New E-Scudo

Next Post

Gandeng SCRC, Suzuki Turut Bantu Korban Erupsi Semeru

mobkom

mobkom

Related Posts

Pentingnya Training Pengemudi Truk Tambang Sebelum Berkendara
Tips

Pentingnya Training Pengemudi Truk Tambang Sebelum Berkendara

26/05/2023
Cara Kerja Elektrik Oil Pump dan Hubungannya Dengan Pelumas
Aftermarket

Cara Kerja Elektrik Oil Pump dan Hubungannya Dengan Pelumas

23/05/2023
Suzuki Catatkan Penjualan Positif, 89.067 Mobil Terjual Selama 2022
Tips

Cara Mudah Pengemudi Mobil Parkir Paralel

23/05/2023
Cara Jitu Agar Mesin Turbo Tetap Awet dan Irit BBM
Aftermarket

Cara Jitu Agar Mesin Turbo Tetap Awet dan Irit BBM

11/05/2023
Perbedaan Mesin Turbocharger Dengan Supercharger
Aftermarket

Perbedaan Mesin Turbocharger Dengan Supercharger

10/05/2023
Kunci Berkendara di Malam Hari, Selalu Waspada Kondisi Jalan
Berita

Kunci Berkendara di Malam Hari, Selalu Waspada Kondisi Jalan

10/05/2023
Next Post
Gandeng SCRC, Suzuki Turut Bantu Korban Erupsi Semeru

Gandeng SCRC, Suzuki Turut Bantu Korban Erupsi Semeru

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com