MobilKomersial.com – Demi meningkatkan pelayanan kepada konsumen, PO Haryanto resmi meluncurkan armada bus terbarunya.
Varian baru yang diluncurkan perusahaan otobus asal Kudus, Jawa Tengah ini memakai bodi Laksana Legacy SR2 yang dikombinasikan sasis Mercedes-Benz OH 1626.
Sebelumnya PO Haryanto dikenal lebih banyak menggunakan bodi Adiputro, kali ini PO Haryanto menggunakan bodi buatan karoseri Laksana. Bodi yang dipakai adalah Laksana Legacy SR2 S-Series.
Baca Juga: Melihat Lebih Dekat Bus Nucleus 5, Garapan Karoseri Laksana yang Ramah Difabel
Bus and Coach Consultant Laksana, Lang Widya Praba Wasista menjelaskan bahwa bus tersebut bukan bus yang baru seutuhnya. Melainkan hanya bagian interior serta eksteriornya saja yang menyesuaikan kebutuhan zaman.
“Jadi sebetulnya bus ini sudah digunakan sebelumnya, namun bodinya dirombak agar menjadi seperti bus baru lagi. Dari All New HD SR1 diubah jadi SR2 HD Prime,” jelasannya di kanal YouTube Laksanabus, Sabtu (09/10/2021).
Menurutnya, bagian yang dirombak atau diganti antara lain ada di bagian kaca depan yang diubah dari single glass menjadi double glass. Lanjut pada bagian selendang yang kini mengadopsi selendang model S-Series.
Kemudian ubahan juga dilakukan di bodi belakang, dengan pengaplikasian model floating roof (atap mengambang) khas bus-bus Laksana.
Pembaruan juga dilakukan di bagian interior, mulai dari bagian lantai diubah dengan motif kayu untuk menghadirkan kesan mewah, area dasbor, termasuk juga ditambahkan fasilitas toilet di bagian paling belakang bus.
Baca Juga: Wow! PO Sinar Jaya Rilis 6 Unit Bus Legacy SR2 Suites Class dengan Kabin Social Distancing
Alasan PO Haryanto menggunakan sasis Mercedes-Benz OH 1626 karena memiliki banyak keunggulan. Tak hanya punya performa lebih baik dari segi pendinginan mesin. Namun juga memiliki sasis tipe space frame, yang bikin bus ini memiliki bagasi bawah yang tembus dari kedua sisi bodi, sehingga bisa mengangkut barang lebih banyak, atau barang yang dimensinya lebih panjang dan lebar.
Keunggulan lain pada model OH 1626 adalah suspensi udara serta mesin berkode OM906 LA. Mesin itu memiliki konfigurasi 6 silinder segaris, berkapasitas 6.374 cc plus turbocharger dan intercooler, direct injection dan memenuhi emisi Euro 3.
Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga puncak 260 dk pada 2.200 rpm dan torsi maksimum 950 Nm di rentang 1.200-1.600 rpm. Tenaga itu disalurkan melalui pilihan transmisi manual 6 percepatan atau otomatis 6 percepatan.