Jakarta, MobilKomersial.com – Produk terbaru dari Samsung, yakni Samsung Tab S6 yang sudah rilis Agustus 2019 lalu, cocok untuk kesibukan anak komunitas otomotif yang sibuk bekerja dan suka menggambar.
Karena, tab yang sudah full dibooking sejak preorder dilaksanakan pada 2 September hingga 8 September 2019 lalu itu spesifikasi lengkap dan teknologi mumpuni.
Lantas, spesifikasi seperti apa yang ditawarkan Samsung Tab S6 ini? berikut ulaasannya.
1. Tampilan fisik dan desain
Kebanyakan orang biasanya akan melihat dari segi desain maupun tampilan fisiknya terlebih dahulu.
Nah, tampilan fisik Samsung Tab S6 memiliki layar Amoled berukuran 10.5 inch yang membentang lebar pada permukaannya.
Ada beberapa warna Samsung Tab S6 yang ditawarkan diantaranya Mountain Gray, Chiffon Pink, Angora Blue, dan Oxford Gray.
Smartphone ini memiliki bobot 420 gram dengan dimensi 244.5 x 159.5 x 5.7 mm, yang terbuat dari metal unibody terlihat seamless.
Dengan ukuran Samsung Tab S6 ini Anda bisa mengerjakan berbagai jenis pekerja atau bahkan bermain game.