Jakarta, MobilKomersial.com – Pabrikan kendaraan Wuling Motors (Wuling) merayakan tiga tahun eksistensinya di industri otomotif Indonesia.
Wuling memulai langkahnya sejak ground-breaking fasilitas pabrik dan supplier park seluas 60 hektar di Greenland International Center (GIIC), Cikarang, Jawa Barat, pada Agustus 2015.
Kemudian pada 11 Juli 2017 pabrik Wuling resmi beroperasi dan menjadikan tanggal tersebut sebagai peringatan hari jadinya di Indonesia.
Vice President Wuling Motors, Nathan Sun mengatakan bahwa, Indonesia merupakan pasar yang penting bagi perkembangan bisnis Wuling.
Baca juga : Catatan Manis Wuling Motors Selama 1.000 Hari Hadir di Indonesia
Maka dari itu, dirinya sangat mengapresiasi semua dukungan yang telah diberikan oleh para konsumen serta mitra Wuling selama kurun waktu tiga tahun.
“Kami akan terus mewujudkan komitmen kami bagi negeri melalui ragam produk andalan serta layanan terbaik sesuai dengan tema ‘Bring the Best for Indonesia’ yang kami bawa dalam perayaan tahun ini,” ujar Nathan dalam pernyataan tertulisnya, Senin (13/7/2020).
Dalam kurun waktu tiga tahun, Wuling telah menghadirkan lini produk unggulan yang terdiri dari seri Confero, seri Cortez, Formo, serta Almaz dengan teknologi perintah suara Bahasa Indonesia Wuling Indonesian Command (WIND).
Baca lagi : Wuling Luncurkan Baojun RS-7, SUV Mewah yang Bisa Terkoneksi Jaringan 5G
Tak hanya itu, Wuling juga menjamin layanan penjualan serta purnajual dan semakin mendekatkan diri kepada konsumen melalui jaringan diler yang kini mencapai 116 outlet di berbagai daerah di Tanah Air.
Seri Confero, produk pertama Wuling yang berada di segmen MPV, diperkenalkan pada Agustus 2017 dan telah mendapatkan tiga penghargaan.
Kemudian, Wuling meluncurkan seri Cortez pada Februari 2018 yang kini telah dianugerahi lima penghargaan.
Selanjutnya, pada November 2018, Wuling menghadirkan Formo yang masuk di segmen Light Commercial Vehicle.