Tangerang, MobilKomersial.com – Bukan hanya kendaraan penumpang yang mendapatkan transaksi di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Segmen komersial khususnya bus juga ternyata mendapat banyak antusias dari para pengunjung.
Karoseri Laksana, satu dari tiga perusahaan karoseri yang hadir mendapat banyak pesanan di ajang ini. Ada 75 pesanan untuk berbagai macam jenis bus, baik medium bus maupun big bus.
“Ada total 75 pesanan untuk berbagai jenis bus, medium maupun bigbus. Namun pesanan yang mendominasi untuk model bus Legacy, baik di bus single high deck maupun double decker,” ujar Chandra Dewi, Brand Marketing Communication Manager karoseri Laksana.
Chandra memaparkan, kebanyakan yang pesan dari Perusahaan Otobus (PO).
Di GIIAS 2019, Laksana memamerkan 4 unit bus. Yang paling hits adalah bus terbarunya yakni Legacy SR2 Suite Class. Bus ini memiliki seat yang bisa rebahan secara maksimal, jadi bisa seperti sleeper bus. Kalau kenyamanan, mirip seperti kelas bisnis pada pesawat.
Nah, bus tersebut juga sudah laku. PO Sinar Jaya yang jadi pemilik Legacy SR2 Suite Class pertama di Indonesia.