Jakarta, MobilKomersial.com – PT Honda Prospect Motor (HPM) merilis New Honda CR-V secara virtual di Kanal Youtube Hondaisme pada Kamis, 18 Februari 2021.
Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM mengatakan, Honda CR-V merupakan salah satu model SUV dengan penjualan tertinggi dan terlama di Indonesia.
“Kini memiliki nilai lebih dengan berbagai teknologi canggih yang membuatnya semakin aman dan nyaman untuk dikendarai. Ditambah dengan tampilan yang semakin premium,” ujar Billy, Kamis.
Mengusung konsep “Advancing Greatness”, New Honda CR-V tidak hanya menampilkan desain premium, namun juga mengusung teknologi keselamatan canggih Honda Sensing.
Baca juga : Honda Luncurkan Edisi Spesial Brio RS Urbanite, Ini Pembaruannya
Kehadiran teknologi Honda Sensing merupakan pertama kalinya untuk model Honda CR-V di Indonesia, sebelumnya teknologi ini disematkan pada model sedan premium All New Honda Accord.
Untuk diketahui, Honda Sensing merupakan rangkaian teknologi keselamatan yang memberikan perlindungan komprehensif bagi pengemudi dan penumpang.
Teknologi tersebut akan memberikan peringatan hingga secara otomatis mengambil tindakan untuk mengurangi resiko terjadinya kecelakaan.
Fitur teknologi Honda Sensing pada New Honda CR-V meliputi Collision Mitigation Brake System (CMBSTM) yang membantu pengguna saat kendaraan berbenturan dengan kendaraan lain atau pejalan kaki yang terdeteksi di depan.
next–>>