Bogor, MobilKomersial.com – Komunitas otomotif Velozity (Veloz Community) chapter DeBogors (Depok Bogor dan Sekitarnya) kembali mengadakan kopi darat bulanan dengan tema “Leumpang Resik” yang jika diartikan berjalan dengan santun dan bersih atau secara umumnya peduli lingkungan sekitar.
Sebanyak 60 member beserta keluarganya, melakukan olah raga ringan jalan santai dan bersepeda, Velozer’s DeBogor’S berjalan dari Ruko Cibinong City Centre menuju ke Stadion Pakansari yang berjarak kurang lebih 2 Km.
Sesampainya di Stadion Pakansari Cibinong para peserta kopdar melakukan aksi operasi semut membantu petugas dinas kebersihan dengan memungut sampah-sampah di sekitar stadion.
Baca juga : Velozity DeBogors Ajak Keluarga Plesiran ke Saung Udjo di Bandung
Selain kegiatan bersih-bersih, puluhan member Velozity juga berkesempatan menjajal Toyota Corolla Cross yang belum lama ini meluncur di Indonesia.
“Waah ternyata senyaman sedan Corolla Altis dikendarainya dan tidak ragu saat melewati jalan bergelombang karena ground clearance yang cukup tinggi.” ungkap Ketua Umum Velozity, Bambang Bangun Wibowo, Sabtu (6/9).
“Seiring berjalannya waktu, banyak member Velozity yang menambah koleksi kendaraannya dan corolla cross sepertinya akan menjadi salah satu pilihannya,” sambung Bambang.
Komunitas Velozity adalah komunitas resmi yang menjadi bagian dari TOC (Toyota Owner Club) dibawah naungan PT Toyota Astra Motor.
Saat ini anggota yang terdaftar resmi sudah mencapai 2000an member ber-ID yang tersebar di 24 chapter dan 11.000an member group media sosial.