MobilKomersial.com — Bus double decker baru milik PO Pandawa 87 yang sempat di pamerkan di ajang Busworld South East Asia 2022 di Kemayoran beberapa waktu lalu telah selesai digarap oleh karoseri Adiputro.
Saat dipamerkan, bus yang menggunakan sasis Mercedes Benz OC 500 RF 2542 dan bodi Jetbus 3+ SDD masih polos berwarna ungu belum diberikan livery dan tulisan PO Pandawa 87. Kini bus tersebut sudah selesai pengerjaannya dan sudah dibawa menuju garasi Purwakarta.
Baca juga: Mampu Angkut Banyak Penumpang, Begini Perjalanan Bus Gandeng di Indonesia
“Untuk dek bawah full sleeper, ada enam kursi sleeper,” kata Supervisor Finishing Bus Karoseri Adiputro, Yohan Setiawan kepada MobilKomersial.com, Selasa (1/11/2022).
Kursi sleeper sudah tersedia Audio Video On Demand atau AVOD sebagai fasilitas penumpang selama perjalanan, selain itu kursi juga bisa di rebahkan sampai 150 derajat. Bagian bagasi juga terbilang cukup luas untuk ukuran penumpang yang tidak terlalu banyak.
“Kalau bangku penumpang di atas ada 28, konfigurasi 1-2. Semua kursi sudah memiliki AVOD,” imbuhnya.
Baca juga: PO Gunung Harta Rilis Bus Double Decker Baru, Bangku Super Nyaman
Dengan kursi yang lebar dan penggunaan leg rest diseluruh kursi membuat penumpang tidak mudah pegal saat perjalanan jauh sekalipun.
Sebelumnya beberapa hari lalu PO Pandawa 87 juga melakukan hand over unit terbarunya yang digarap oleh karoseri New Armada, bus baru yang memiliki teknologi canggih tersebut juga di pamerkan di Busworld South East Asia 2022.
Bus baru tersebut menggunakan bodi Skylander R22 SHD serta sasis terbaru dari Hino, yaitu RM 280 Air Suspension, Space Frame. Pada pilar A turut terdapat layar LCD dikiri dan kanan untuk menampilkan gambar dari spion kamera. Bagian bodi belakang bus disematkan videotron untuk membantu pengendara yang di belakang melihat jalan di depan bus.
Baca juga: 5 Bus Mewah di Indonesia, Bikin Nyaman Selama Perjalanan