Mobilkomersial.com — Volta Trucks bersama Siemens Smart Infrastructure telah resmi bersinergi untuk memfasilitasi operator armada elektrifikasi dengan mengintegrasikan kendaraan, infrastuktur pengisian daya serta manajemen energi keberlanjutan.
Ditandai dengan penandatanganan letter of intent, kemitraan ini merupakan salah satu pendekatan unik Volta Trucks menuju elektrifikasi armada komersial dan keahlian operasioanlnya melalui Trucks as a Service.
Baca Juga: Gandeng DB Schenker, Volta Trucks Selesaikan Fase Uji Jalan Pertama Truk Listrik Volta Zero
Menurut CEO Volta Trucks, Essa Al-Saleh, untuk menghadirkan elektrifikasi logistik perkotaan dengan cepat, tentunya akan membutuhkan infrastruktur elektrifikasi yang efisien secara operasional yang selaras dengan kebutuhan yang tepat dari setiap armada.
“Di Siemens, kami memiliki mitra kelas dunia dengan solusi teknis inovatif yang diharapkan pelanggan kami. Bersama-sama, kami yakin bahwa kemitraan kami dengan percepatan migrasi ke kendaraan elektrifikasi (EV),” jelasnya mengutip siaran resminya, Jum’at (14/10/2022).
Sementara itu, dalam kerja sama ini, Siemens akan mengawasi infrastruktur teknis, termasuk perangkat keras dan perangkat lunak yang diperlukan untuk mengoperasikan infrastruktur pengisian dan distribusi daya untuk armada Volta Zero.
Selain itu, Siemens juga akan memfasilitasi produsen truk listrik asal Swedia itu dengan manajeman energi keberlanjutan, sarana dan prasarana seperti gedung, pembiayaan, hingga infrastruktur pengisian daya dan sistem kontrol perangkat lunak.
Baca Juga: Volta Zero Diuji Dibawah Cuaca Panas Ekstrim Hingga 39 Derajat Celcius
“Melalui kemitraan kami dengan Volta Trucks, kami bermaksud untuk bersama-sama menciptakan solusi Transportasi sebagai Layanan, dan memberikan waktu kerja yang lebih tinggi kepada pelanggan Volta Trucks,” ucap Chief Technology Officer Siemens, Thomas Kiessling.
“Karena segmen armada komersial tengah berupaya memenuhi tujuan keberlanjutan dan memberikan solusi infrastruktur yang kuat dan hemat biaya, kami senang dapat bermitra dengan Volta Trucks,” sambungnya.
Secara internal para mitra juga akan bekerja untuk mengoptimalkan operasi dengan model analitik dan simulasi canggih yang mempertimbangkan faktor-faktor seperti siklus tugas armada, waktu pengisian daya, masa pakai baterai, pemanfaatan dan biaya energi yang optimal.
Kedua perusahaan mengklaim bahwa infrastruktur pengisian daya yang dioptimalkan akan sangat hemat biaya, tak hanya pada titik pemasangan tetapi juga algoritme pengisian daya yang memungkinkan armada mengelola biaya energi tanpa mengorbankan perutean dan persyaratan layanan.
Baca Juga: Volvo Pasok 20 Unit Truk Listrik Heavy Duty Untuk Amazon
Sedikit informasi, mulai tahun 2025 mendatang. Volta Trucks telah menargetkan penjualan lebih dari 27.000 unit kendaraan setiap tahunnya. Hingga kini, pabrikan tersebut sudah berekspansi di pasar-pasar otomotif terbesar seperti Amerika Serikat (AS) dan Eropa.