Jakarta, MobilKomersial.com – Bagi kalian yang ingin atau sering naik bus, tahu enggak sih posisi duduk yang aman dan nyaman pada bus? Terkadang banyak orang yang tidak terlalu peduli, mereka merasa “yang penting bisa dapat duduk”.
Padahal keamanan dan kenyamanan tempat duduk apalagi di bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) atau bus pariwisata adalah kunci kita menikmati perjalanan.
Terlebih lagi saat musim mudik Lebaran tahun ini, kebanyakan pemudik tidak terlalu mempermasalahkan memilih posisi dimana. Namun, dengan memilih letak posisi duduk gunanya untuk meminimalisir dampak kecelakaan.
Baca juga : Jangan Asal Murah Sewa Bus Pariwisata, Cek Dulu Hal-hal Berikut…
Ann Diana seorang blogger dan pemerhati bus merekomendasikan letak duduk paling aman adalah di bagian tengah. Pilihan terbaik bila menaiki bus baik AKAP maupun pariwisata, pilih duduk di tengah dekat lorong.
Ini adalah pilihan tempat duduk yang paling aman dan nyaman. Di sini memang kurang nyaman untuk menikmati pemandangan di luar melalui jendela.