Jakarta, MobilKomersial.com – Mendekati Hari Raya Idul Adha pada akhir Juli nanti, Kementerian Perhubungan memprediksi akan adanya lonjakan jumlah kendaraan, apalagi Idul Adha bertepatan dengan akhir pekan. Selain itu, tentunya banyak pula masyarakat yang akan kembali ke kampung halaman dengan moda transportasi umum, seperti bus.
Pemilik PO Sumber Alam, Anthony Steven Hambali mengatakan, mendekati Hari Raya Idul Adha, pihaknya telah mempersiapkan armada dan kru, layaknya menghadapi arus mudik pada Idul Fitri lalu.
“Persiapan kami tentu dari sisi armada dan kru, kami siapkan seperti menghadapi arus mudik kemarin. Tetap dengan memperhatikan protokol kesehatan dan kapasitas maksimal 70 persen,” ujar Anthony saat dihubungi MobilKomersial.com, Rabu (29/7).
Namun, dirinya juga tidak terlalu berharap banyak, karena sejak dimulainya masa new normal, armada PO Sumber Alam yang kembali beroperasi baru 25 persen, begitu juga jumlah penumpang, yang hanya baru meningkat 25 persen.
“Sejak new normal, liburan ini memang meningkatkan jumlah penumpang. Tapi masih jauh, bila dibanding hari-hari normal sebelum pandemi,” imbuhnya.
Mendekati Hari Raya Idul Adha, Anthony berharap pemerintah bisa tegas dalam menegakkan aturan, karena dirinya berpendapat bahwa banyak penumpang yang sekarang justru beralih ke moda siluman, artinya angkutan plat hitam.
“Kalau aturan lebih tegas, apalagi untuk bus siluman, masyarakat bisa kembali menggunakan angkutan umum resmi,” pungkas Anthony.