Surabaya, MobilKomersial.com – Mitsubishi Fuso turut berpartisipasi pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya yang digelar mulai 29 Maret hingga 7 April 2019 di Grand City Convex, Surabaya.
Tahun ini, KTB menghadirkan dua varian dari sembilan varian Fighter. Dua varian yang dihadirkan adalah FN62F HD (6×4) dan FN62F TH (6×4).
Selain menampilkan truk yang telah diluncurkan secara nasional di awal tahun 2019 lalu itu, KTB juga mengajak para pengunjung untuk merasakan fitur Runner Telematics System.
“Pengunjung bisa mendapatkan demo langsung aplikasi Runner Telematics System, dimana aplikasi sistem manajemen fleet ini akan disematkan di setiap unit truk Mitsubishi Fuso,” ucap Duljatmono, Sales & Marketing Director Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Jumat (29/3).
Baca juga : Runner Telematics, Fitur Pantau Kinerja Truk Fuso
Lebih jauh Duljatmono menjelaskan bahwa sistem ini memungkinkan konsumen mengetahui data kendaraan seperti performa pengemudi, pengaturan job order, konsumsi bahan bakar, waktu perawatan dan perbaikan kendaraan, hingga posisi pengemudi.
“Semua fitur tersebut dapat diakses dengan mudah melalui gadget, dimanapun dan kapanpun,” tukas Duljatmono.