Tangerang, MobilKomersial.com – Keluarga petualang “Journey of Wonder (JoW) telah melakukan perjalanan dari Jakarta untuk menjelajah dan berkeliling dunia sejauh 160.000 km dengan mengendarai Mitsubishi Pajero Sport. Perjalanan yang dilakukan selama 11 bulan ini, Keluarga JoW melewati 34 negara yang bukan main serunya tapi juga menegangkan.
Salah satunya saat mau mengganti kampas rem Mitsubishi Pajero Sport. Ketika itu Keluarga JoW melewati wilayah Maroko dan kebetulan ‘brake pad’ mobil mereka sudah saatnya diganti.
Namun bengkel tidak tersedia di wilayah tersebut. Alhasil mereka mengakalinya dengan mengelasnya hingga menemukan bengkel resmi.
Keluarga JoW berkeliling dunia yang terdiri dari Eelco Koudijs (suami), membawa serta Iyel Koudijs (istri) dan dua anak merea Raneeshya dan Tyo.
Pengalaman yang menyenangkan saat mereka mengelilingi puluhan negera diceritakan di booth Mitsubishi Motors di hari ketiga GIIAS 2019.
Mereka berbagi dan menceritakan pengalamannya berkeliling dunia bersama “Cappucino“ nama yang diberikan keluarga JoW kepada mobil yang digunakan, yakni Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4×4.
“Kami melakukan perjalanan ini, harapannya adalah agar bisa menginspirasi banyak orang dan orang itu berani merealisasikan mimpinya. ini juga bisa menjadi pembelajaran bagi anak-anak kami nantinya dan menginspirasi banyak orang untuk mengejar ambisi dan cita-citanya,” kata Iyel kepada MobilKomersial.com saat acara jumpa pers di ICE, BSD City, Tangerang, Sabtu (20/7/2019).
Untuk lebih memeriahkan kehadiran keluarga petualang ini, di booth Mitsubishi mejeng unit display Pajero Sport Dakar 4×4 yang didesain seperti unit kendaraan jelajah mereka.
Keluarga Petualang JoW saat melakukan perjalanan ke 34 Negara, mereka melintasi benua Asia, Eropa dan Afrika.