MobilKomersial.com — MotoGP 2024, Pertamina Grand Prix of Indonesia yang diadakan pada 27-29 September 2024 di Pertamina Mandalika Circuit merupakan salah satu rangkaian dari musim ke-26 kerjasama strategis BMW M dengan MotoGP.
Sejak tahun 1999, secara global, BMW adalah Official Partner of MotoGP dengan terlibat dan menyediakan berbagai model kendaraan BMW M terbaru sebagai Safety Car untuk gelaran MotoGP di seluruh dunia.
Baca Juga: Macet Jadi Gak Bikin Lelah, Suzuki Grand Vitara Punya Solusinya
Untuk ajang Pertamina Grand Prix of Indonesia MotoGP 2024, BMW M GmbH menghadirkan BMW XM Label Red MotoGP Safety Car, BMW M3 Touring MotoGP Safety Car, dan BMW M3 Sedan MotoGP Safety Car, serta BMW M 1000 RR Safety Bike.
“Kolaborasi BMW M dengan MotoGP sudah memasuki 26 musim dan ini adalah merupakan hal yang sangat spesial dalam dunia balap internasional,” kata Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, mengutip keterangannya, Senin (30/9/2024).
“Kami terus menghadirkan inovasi, teknologi terdepan, dan tentunya performa tinggi dalam kendaraan kami di ajang MotoGP. Tahun ini, BMW XM Label Red memperkuat peran kami dalam memastikan keselamatan balapan dengan teknologi mutakhir,” sambungnya.
Diketahui, BMW XM Label Red merupakan kendaraan SUV premium Plugi-in Hybrid yang dipersenjatai dengan mesin V8 dan motor listrik yang terintegrasi dalam transmisi M Steptronic 8- percepatan, menghasilkan total tenaga 550 kW atau 748 dk dan torsi 1.000 Nm.
Baca Juga: Akselerasi Penggunaan EV, Wuling ABC Stories Raih Tanda Kehormatan
BMW XM Label Red ini juga dapat melaju dari 0 hingga 100 kpj (km/jam) hanya dalam 3,8 detik. Kecepatan maksimumnya dibatasi secara elektronik hingga 250 kpj, namun dapat meningkat hingga 290 kpjdengan paket opsional M Driver’s Package.
“Sangatlah logis untuk menjadikan BMW M paling bertenaga yang pernah kami buat sebagai pemimpin dari rangkaian Safety Car kami di MotoGP. Safety Car MotoGP pertama dengan sistem penggerak listrik adalah bukti nyata dari upaya kami menuju teknologi masa depan,” ucapnya.
BMW XM Label Red dilengkapi dengan berbagai elemen Safety Car untuk penggunaannya di lintasan MotoGP, termasuk lampu depan tambahan yang bisa berkedip, bar atap Safety Car, splitter depan, kursi Recaro, sabuk pengaman balap 6 titik, dan alat pemadam kebakaran.
“Kami sangat bangga dapat terus menjadi bagian dari MotoGP dan memberikan kontribusi nyata melalui Safety Car kami, yang dirancang untuk menjaga keselamatan dan memastikan kelancaran jalannya balapan,” tutup Jodie O’tania.
Baca Juga: Bukti Keandalan Kaca Film Wealthy Photochromic, ‘Kulit Tidak Pedih Lagi’