MobilKomersial.com — Hilux merupakan salah satu model pikap kabin ganda (double cabin) buatan Toyota yang cukup legendaris yang dirancang sebagai kendaraan segala medan baik untuk kebutuhan mobilitas on-road maupun off-road.
Dengan keandalannya di segala medan itu, tak jarang pula, beberapa negara telah mempercayai Hilux sebagai mobil pertahanan alias mobil militer.
Baca Juga: Pakai Teknologi Mirai, Toyota Hilux Hidrogen Mampu Tempuh Jarak 587 Km
Seperti yang dilakukan oleh Supacat, produsen kendaraan militer yang berbasis di Inggris, telah memperkenalkan model kendaraan militer berbasis Toyota Hilux terbarunya yang diberi nama Supacat Medium Utility Vehicle (MUV) Hi-Load.
MUV yang diproduksi di Sydney, Australia ini dibangun berdasarkan basis Toyota Hilux yang dilengkapi dengan berbagai aksesori. Salah satunya yang menonjol adalah tambahan set as roda di bagian belakang yang mengubahnya menjadi kendaraan 6×6.
Tiga as roda yang dipasangkan dengan ban berdaya cengkeram memungkinkan truk ini untuk menaklukkan medan yang lebih berat sehingga MUV ini juga diperbekali dengan bumper off-road yang kokoh serta snorkel.
“MUV melanjutkan warisan produk Supacat dengan menggabungkan mobilitas dan muatan tinggi dengan modularitas yang mumpuni,” ucap Matt Grech, Head of Future Business Supacat mengutip Carscoops, Jum’at (27/9/2024).
Aksesori tambahan termasuk bull bar yang kokoh di bagian depan, LED tambahan yang melengkapi lampu depan yang masih menggunakan halogen, pijakan samping berbahan logam, antena GPS, dan balutan corak militer yang membuatnya semakin gagah.
Baca Juga: Pakai Mesin V12 dan Transmisi Toyota Supra, Tenaga Hilux Ini Tembus Hingga 1.000 Dk
Sementara, sebagai kendaraan pikap double cabin, bak belakang MUV ini dimodifikasi secara khusus untuk menyediakan ruang yang cukup untuk membawa senjata dan peralatan militer lainnya dengan kapasitas muatan sekitar 3 ton dan GVW 6,5 ton.
Tak sekedar dari sisi eksterior, MUV Hi-Load ini diklaim juga menawarkan peningkatan di sektor mesin berupa mesin turbodiesel 2.800 cc (2.8L) yang mampu menghasilkan tenaga 201 dk dan torsi 500 Nm dengan opsi transmisi manual dan otomatis.
Sebagai informasi, Supacat MUV Hi-Load ini diluncurkan hanya beberapa pekan setelah Australian Defence Force (ADF) yang telah mengumumkan penambahan Polaris Dagor ke dalam jajaran armada militernya.
Selain itu, MUV ini juga menjadi cara promosi Supacat kepada ADF yang dikabarkan telah menolak penawaran pasokan truk pikap Toyota LandCruiser Seri 70 6×6 yang dimiliterisasi dari sebuah firma teknik di Australia.
“Kami yakin MUV ini akan disukai oleh pasukan regional yang ingin memaksimalkan kemampuan sekaligus mendukung produk tersebut secara lokal dari sumber daya dan infrastruktur yang ada,” harap Matt Grech.