MobilKomersial.com — PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) sebagai agen pemegang merek (APM), manufaktur, dan distributor resmi kendaraan Isuzu mendapatkan penghargaan 7 Most Popular Brand of The Year 2024 untuk kategori otomotif logistik melalui Isuzu Traga.
Ajang ini merupakan penganugerahan bagi 7 brand terpopuler untuk 60 kategori sektor pilihan masyarakat Indonesia hasil dari survei yang dilakukan oleh Jawa Pos bersama Infovesta, salah satu perusahaan riset dan pengolahan data di Indonesia.
Baca juga: Spesifikasi Lengkap Isuzu Traga Bus, Solusi Tepat Untuk Bisnis Angkutan Penumpang
Penilaian 7 brand terpopuler dilakukan berdasarkan survei menggunakan metode multistage area random sampling dengan parameter top of mind awareness yang dijalankan di 20 kota besar di Indonesia dengan melibatkan 19.000 responden usia produktif, yaitu 15-64 tahun.
Presiden Direktur PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) Yusak Kristian, mengatakan bahwa perjalanan panjang Isuzu di Indonesia yang pada tahun 2024 ini memasuki tahun ke-50, menjadi sesuatu yang luar biasa untuk Isuzu kembali mendapatkan hadiah kepercayaan dari Isuzu Partner.
“Tentunya kami sangat berterima kasih kepada Isuzu Partner yang telah mempercayakan kami sebagai Real Partner bisnisnya. Hal ini menjadi pemacu motivasi kami kami terus berkomitmen untuk #TerusMenemani Isuzu Partner dalam mengarungi perjalanan meraih kesuksesan.” Kata Yusak, Rabu (4/9/2024).
Baca juga: Pemasangan Pre Filter Kit di Isuzu Traga Cegah Mesin dari Kontaminasi Bahan Bakar
Menurut Yusak, pencapaian ini tentunya akan menjadi semangat bagi Isuzu di masa depan untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada Isuzu Partner di seluruh Indonesia melalui inovasi produk dan layanan purna jual yang diberikan di seluruh kota besar dan pelosok di Indonesia.
Isuzu Traga merupakan kendaraan niaga yang dapat dikombnasikan dengan jenis karoseri apapun sesuai kebutuhan para konsumen seperti box, freezer, pikap serta dapat menjadi kendaraan niaga blid van.
Isuzu Traga dibekali mesin 4JA-CR, 4-silnder segaris berkapasitas 2.499 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 78 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi sebesar 191 Nm di putaran 1.800 rpm serta dilengkapi VGT Turbo Intercooler, Exhaust Gas Recirculation (EGR) dan Diesel Oxidation Catalyst (DOC), sehingga mampu menghasilkan emisi gas buang berstandar Euro 4.
Baca juga: Cara Kabin Selalu Sejuk, AC Mobil Wajib Perawatan Berkala