MobilKomersial.com — VinFast Auto secara resmi memulai pembangunan pabrik perakitan kendaraan listrik (EV) pertamanya di Indonesia yang ditandai dengan peletakan batu pertama di Subang, Jawa Barat.
Langkah strategis ini menegaskan komitmen VinFast untuk memperluas kehadirannya dan mendukung industri kendaraan listrik yang sedang berkembang di Indonesia.
Baca Juga: Alasan Oli Palsu Tumbuh Subur Dipasaran
Dalam peresmiannya, Jenderal TNI (Purn.) Dr. Moeldoko, Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia, menyatakan bahwa pemerintah Indonesia sangat mendorong investasi asing masuk ke Indonesia, khususnya di sektor industri otomotif.
“Kami percaya bahwa kehadiran VinFast akan membawa inovasi teknologi dan transfer pengetahuan yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan daya saing industri otomotif nasional,” ucapnya dalam keterangannya kepada MobilKomersial.com, Senin (15/7/2024).
Pabrik yang berlokasi dikawasan industri yang sedang berkembang di Subang ini dibangun dengan investasi awal sekitar USD 200 juta atau sekitar Rp 3,2 triliun dan akan beroperasi dengan kapasitas produksi tahunan sebanyak 50.000 unit kendaraan.
Kendati demikian, VinFast menjadwalkan bahwa pabrik ini mulai beroperasi pada Kuartal 4 tahun 2025 mendatang dan akan memproduksi model e-SUV versi kemudi kanan, termasuk seri VF 3, VF 5, VF 6, dan VF 7 untuk pasar Indonesia.
Baca Juga: SUV Concept Aito M9 Tampil di GIIAS 2024, Intip Fitur Unggulanya
Menurut Temmy Wiradjaja, CEO VinFast Indonesia, menyatakan bahwa peletakan batu pertama ini menandai tonggak penting dalam strategi VinFast untuk menjadi pemain terkemuka di salah satu pasar kendaraan listrik paling menjanjikan di wilayah ini.
“Proyek ini menunjukkan komitmen jangka panjang VinFast kepada Indonesia, mendongkrak sektor kendaraan listrik, mendukung pertumbuhan ekonomi, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia,” terangnya.