MobilKomersial.com — BR-V diketahui merupakan salah satu produk kendaraan Honda yang laris manis di pasar otomotif Indonesia karena dikenal dengan tingkat kenyamanannya sebagai Low Sport Utility Vehicle (LSUV) 7-seaters.
Namun, sejak awal tahun 2024 lalu, PT Honda Prospect Motor (HPM) memberikan sebuah ‘bumbu’ lebih kepada BR-V yang tidak lagi hanya nyaman, melainkan juga memiliki penampilan yang stylish dan kece berkat sentuhan N7X Edition.
Baca Juga: Dibekali Fitur Keselamatan, New Honda BR-V N7X Edition Lolos Uji Tabrak ASEAN NCAP
Nah, kali ini tim redaksi MobilKomersial.com mendapat kesempatan untuk menjajal langsung Honda BR-V N7X Prestige with Honda Sensing selama musim mudik lebaran tahun 2025 kemarin.
Honda BR-V N7X Edition ini memiliki tampilan lebih stylish serupa dengan konsep Honda N7X yang dikembangkan melalui serangkaian riset yang dilakukan oleh Honda R&D Asia Pacific terhadap penggunaan SUV oleh keluarga dan berbagai karakter jalan di Indonesia.

BR-V N7X Edition merupakan varian terbaru dari sejumlah tipe Honda BR-V yang telah dipasarkan. Namun, perbedaan paling mencolok antara BR-V N7X Prestige Edition dengan BR-V Prestige reguler terlihat dari eksteriornya.
Dimana, BR-V Prestige N7X Edition menawarkan nilai yang lebih tinggi dengan tampilannya dengan penambahan aero kit, bisa menambah rasa percaya diri saat berada dibalik kemudi termasuk pada saat musim mudik lebaran bersama keluarga.
Adapun perubahan pada eksterior New BR-V N7X Edition tersebut meliputi penambahan New Exclusive N7X Edition Aero Kit yang terdiri dari Front Under Spoiler, Side Under Spoiler, Rear Under Spoiler serta Dark Chrome Emblem.
Selain itu di bagian depan juga terdapat New Sleek Dark Chrome Front Grille yang dipadukan dengan Chrome Garnish, serta New LED Fog Light with Stylish Chrome Garnish yang menambah kesan sporty namun tetap elegan.

Kemudian juga terlihat penambahan warna hitam yang memberikan kesan sporty dimana pada bagian samping terdapat New Power Retractable Black Door Mirror with LED Turning Signal serta Door Handle and Tailgate Spoiler.
Selain itu di bagian depan juga terdapat New Sleek Dark Chrome Front Grille yang dipadukan dengan Chrome Garnish, serta New LED Fog Light with Stylish Chrome Garnish yang menambah kesan sporty namun tetap elegan.
Baca Juga: Honda BR-V N7X Edition Kini Punya Layar Display Lebih Besar, Hanya Tersedia Di 3 Tipe Ini
Kemudian juga terlihat penambahan warna hitam yang memberikan kesan sporty dimana pada bagian samping terdapat New Power Retractable Black Door Mirror with LED Turning Signal serta Door Handle and Tailgate Spoiler.
Salah satu hal yang paling mencolok pula adalah dari warna bodi Sand Khaki Pearl yang dihadirkan khusus pada Honda BR-V N7X Edition. Warna ini dinilai sejalan dengan konsep stylish, dimana warna ini dikenal mewakili karakter klasik, elegan, dan timeless.