MobilKomersial.com — BYD, produsen kendaraan energi baru (NEV) dan baterai listrik terkemuka di dunia, telah meluncurkan model bus listrik double decker (bus tingkat) baru yaitu, BD11 yang didedikasikan untuk menudukung jaringan transportasi umum di Inggris.
Menariknya, bus listrik double decker ini menjadi model kendaraan terbaru yang dipersenjatai dengan platform teknologi baterai blade (blade battery) rancangan BYD.
Baca Juga: Pakai Bodi Skylander R22, Dua Bus Baru PO Semarang Pesona Semesta Tampil Elegan
Frank Thorpe, Managing Director, BYD UK Commercial Vehicles mengatakan bahwa peluncuran bus listrik merupakan salah satu bentuk komitmen BYD terhadap inovasi teknologi dan memelopori transisi global menuju transportasi umum yang sadar lingkungan.
“BYD BD11 akan memainkan peran penting dalam berkontribusi terhadap pengurangan polusi udara, termasuk di London dan, segera mencapai tujuan netralitas karbon yang lebih luas di Inggris,” ungkapnya mengutip keterangan resminya, Selasa (2/7/2024).
Dengan mengaplikasikan inovasi baterai blade BYD yang cukup revolusioner tersebut, bus BD11 ini diklaim mampu memberikan jangkauan luar biasa, kinerja, dan kemampuan pengisian cepat dengan kapasitas baterai terdepan hingga 532 kWh.
Selain itu, platform ini juga menawarkan opsi pengisian daya yang fleksibel dan cepat, mendukung pengisian daya ganda dan pengisian cepat pantograf hingga 500kW, yang berarti BYD BD11 dapat diisi ulang dari 0-100% hanya dalam dua jam.
Baca Juga: Dua Tipe Sasis Scania di Indonesia yang Banyak Digunakan Bus AKAP
Diperkenalkan pada tahun 2020, platform baterai blade ini mencerminkan tekad BYD untuk menyediakan baterai teraman di pasar sekaligus mendefinisikan ulang standar keselamatan untuk seluruh industri.
Hal ini secara cerdik diintegrasikan ke dalam sasis untuk menghemat bobot, meningkatkan jangkauan berkendara, dan memberikan tingkat stabilitas dan kemampuan manuver yang tinggi, sekaligus meningkatkan ruang interior bagi penumpang.
Mengutamakan kenyamanan dan keselamatan pengemudi dan penumpang, bus BYD BD11 juga sudah dilengkapi kontrol suspensi aktif dan menawarkan rangkaian lengkap fitur keselamatan yang ditingkatkan, termasuk Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Sebagai informasi, saar ini, terdapat lebih dari 1.800 bus listrik (eBus) BYD yang beroperasi di jalan raya Inggris, dengan total jarak tempuh pengoperasian lebih dari 80 juta mil, yang setara dengan pengurangan 137 juta kg emisi CO2.
Baca Juga: Pilihan Sleeper Bus Untuk Perjalanan dari Jakarta ke Berbagai Kota di Pulau Jawa
Bahkan, tahun lalu perusahaan ini memperkenalkan inovasi eBus baru untuk pasar Eropa, dengan peluncuran BYD B12, dan terus mengembangkan teknologi terdepan dalam industri untuk jaringan transportasi umum di seluruh dunia.
“Kami bangga meluncurkan bus tingkat listrik terbaru milik kami dengan teknologi yang sangat inovatif dan terdepan di dunia untuk memberikan operator pilihan eBus modern ramah lingkungan yang memenuhi spesifikasi mereka,” pungkas Frank Thorpe.