MobilKomersial.com — Campervan merupakan sebuah mobil yang dimodifikasi seperti Motorhome yang nyaman untuk beristirahat layaknya di rumah yang biasanya dilakukan untuk bersama keluarga sambil camping atau berkemah dan menikmati alam terbuka.
Adapun salah satu modifikator atau perusahaan yang kerap memproduksi banyak model campervan ialah, CV. Delima Mandiri atau biasa disebut Karoseri Delima Mandiri.
Baca Juga: Sektor Pariwisata Meningkat, Isuzu Elf Jadi Pilihan Favorit Buat Campervan
Salah satu model campervan yang cukup menarik adalah campervan yang dijuluki ‘Himawari’ yang diklaim merupakan model campervan paling terbaru yang memiliki sejumlah inovasi baru untuk menjawab setiap kebutuhan para traveller.
“Ini adalah model newborn atau paling baru dan paling keren bagi saya karena ada beberapa inovasi baru yang tidak ada di model (campervan) lainnya,” ujar Albertus Whitney, Product Manager Karoseri Delima Mandiri saat ditemui beberapa waktu lalu, (21/5/2024).
Campervan ‘Himawari’ ini dibangun dengan mengambil basis dari truk light duty Isuzu NHR 55 dan dimodifikasi sedemikan rupa dengan penampilan bodi yang kompak dan gagah serta menjadi lebih fungsional bagi para traveller.
Secara tampilan depan, model campervan ini memiliki model fascia yang unik yang dibuat secara khusus sebagai salah satu model khas dari karoseri Delima Mandiri seperti gril lebar berkelir krom serta lampu utama berentuk yang sudah berteknologi LED.
Baca Juga: Isuzu Bakal Hadirkan Kembali Truk Listrik Elf EV di GIIAS 2024
Memiliki panjang sekitar 5 meter dan lebar 1,8 meter, campervan ini sengaja dirancang agar sesuai dengan kondisi jalanan di Indonesia terutama pada saat memasuki wilayah-wilayah terpencil, sehingga lebih mudah untuk menjangkau.
Persis diatas kepala kabin pengemudi, karoseri asal Bogor ini membuat sebuah kamar tidur berkapasitas 2 orang sehingga tinggi dari Elf ini pun menjadi bertambah sekitar lebih dari 2 meter untuk memaksimalkan ruang kabin yang nyaman.
Salah satu bagian yang menarik perhatian ialah pada model bagian belakang bergaya pop-up, dimana sisi bodi bagian belakang dapat ditarik keluar sebagai tempat tidur para traveller yang nyaman dan sanggup ditempati oleh 2-3 orang dewasa.
Masih dibagian eksterior, campervan ini juga memiliki beberapa kompartemen yang bisa dibuka seperti adanya lemari kecil yang dapat terhubung baik dari sisi kiri maupun kanan dan dapat dimanfaatkan sebagai penyimpanan seperti rak sepatu atau barang lainnya.
Baca Juga: Penjualan Isuzu Naik di Kuartal Pertama 2024, Elf Terlaris
Masuk kedalam kabin, kesan ‘layaknya dirumah’ sangat terasa berkat interior yang seluruhnya memiliki nuansa yang nyaman, terlebih dengan adanya aksen-asken kayu yang mendominasi yang membuat kabin terlihat lebih lapang.
Dalam kabin tersebut, terdapat sebuah dua sofa lengkap dengan mejanya yang unik, dimana meja tersebut dapat di naik turunkan sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan para traveller saat menggunakannya sebagai tempat kerja maupun tempat makan.
Kemudian, campervan ‘Himawari’ ini juga sudah dibekali dengan beberapa fitur lainnya seperti lemari penyimpanan yang cukup besar, box pendingin, AC roof, hingga adanya wastafel. Sayangnya, model campervan ini belum dilengkapi dengan toilet dalam.
Menariknya lagi, campervan Isuzu ini memiliki tiga sumber listrik, pertama adalah dari mobil atau aki, kedua dari genset atau listrik PLN, dan satu lagi dari adanya solar panel yang ada di atap, sehingga para traveller tak perlu khawatir akan kehabisan daya.
Baca Juga: Isuzu D-Max Facelift Siap Meluncur di GIIAS 2024?, Ini Kata IAMI
Soal spesifikasi, campervan ini menggunakan basis truk Isuzu NHR 55 yang dibekali mesin diesel 4JB1-TC, 4 silinder segaris berkapasitas 2.771 cc yang dapat menghasilkan tenaga 97 dk diputaran 3.400 rpm dan torsi 220 Nm diputaran 2.000-3.200 rpm.