MobilKomersial.com — Biaya perawatan berkala menjadi salah satu faktor kunci dalam memilih kendaraan sebagai upaya dalam menjaga performa kendaraan agar selalu tetap optimal, termasuk pada kendaraan listrik yang kini semakin menjamur di Indonesia.
Untuk itulah, PT Neta Auto Indonesia (Neta), tidak hanya memperkenalkan inovasi dan teknologi canggih, tetapi juga menawarkan biaya kepemilikan yang terjangkau, terutama pada salah satu mobil listriknya yaitu Neta V.
Baca Juga: Awali Tahun 2024, Neta Gelar Customer Test Drive di 30 Titik di Jabodetabek
Diklaim, biaya kepemilikan total untuk Neta V hingga mencapai 100.000 km atau 10 tahun hanya sejumlah Rp3.387.030. Hal ini didasarkan pada keyakinan Neta bahwa pengalaman berkendara dengan Neta V merupakan investasi jangka panjang dengan biaya kepemilikan yang terukur.
“Biaya perawatan berkala yang terjangkau menjadi komitmen NETA untuk menjaga performa Neta V agar tetap optimal,” ungkap Raditio K Hutomo, After Sales Director Neta, mengutip keterangan resminya kepada MobilKomersial.com, Selasa (30/1/2024).
Dirincikan bagi pengguna mobil listrik Neta V, selama perjalanan konsumen dari 0 km hingga mencapai 50.000 km awal, Neta akan memberikan perawatan berkala secara gratis yang mencakup layanan jasa dan penyediaan suku cadang.
Namun, setelah melewati jarak 60.000 km, konsumen Neta V akan dikenai biaya perawatan sebesar Rp 611.000. Selanjutnya, pada 70.000 km sebesar Rp 442.515, pada 80.000 km sebesar Rp1.280.000, pada 90.000 km sebesar Rp 442.515, dan 100.000 km sebesar Rp 611.000.
Baca Juga: Neta V Resmi Dipasarkan Seharga Rp379 Juta
Dengan memastikan biaya kepemilikan yang terjangkau, Neta terus berupaya membangun hubungan jangka panjang dengan para konsumen di Tanah Air. yang juga didukung dengan rencana pembangunan hingga 40 jaringan diler di 2024.
Selain itu, Neta juga memberikan jaminan Lifetime Warranty kepada 2.024 konsumen pertama yang melakukan pembelian Neta V untuk 2.024 customer pertama sejak pembelian dari GIIAS 2023 guna meningkatkan kenyamanan pengguna.
Adapun garansi Lifetime Warranty Neta V ini mencakup sejumlah komponen yang berfungsi sebagai penunjang komponen utama untuk menghasilkan daya, seperti high voltage battery, drive motor dan motor control unit, dan lain sebagainya.
“Dengan biaya perawatan yang terjangkau hingga 100.000 km, serta layanan gratis jasa & suku cadang hingga 50.000 km, diharapkan dapat memberikan pengalaman berkendara yang selalu prima, serta mengurangi kekhawatiran terkait biaya perawatan yang tidak terduga,” ujar Raditio.
Baca Juga: Fast Hartindo AF31, Senjata Khusus Pemadam Baterai Mobil Listrik Yang Terbakar
Sebagai informasi, Neta V sendiri kini dibekali dengan baterai-listrik berkapasitas 40,7 kWh yang diklaim mampu menempuh jarak sekitar 384 km menurut standar pengujian NEDC atau menurut standar pengujian CLTC yang dapat juga menempuh jarak 401 km.
Dipasarkan dengan harga Rp397.000.000 on the road (OTR) Jakarta, Neta V sudah dilengkapi dengan fitur pengisian daya cepat (DC Fast Charge), dimana mobil listrik ini mampu mengisi daya baterai 30%-80% hanya dalam kurun waktu sekitar 30 menit.