Masuk ke dalam interior, All-New Mitsubishi Triton tetap mempertehankan desian kabin yang juga berkesan lebih kokoh. Bahkan, desain dasbor menggunakan gaya bahasa ‘Horizontal Axis’ serupa dan senada dengan desain eksteriornya.
Pada interior tersebut terdapat penggunaan layar head unit berukuran besar, aircraft-style controls, material soft padded, wireless charging, dan konsol tengah dengan berbagai kompartemen penyimpanan, salah satunya cup holder 600 ml.
Baca Juga: Toyota Rilis Generasi Baru Land Cruiser 250 Series, Padukan Nuansa Retro dan Modern
Sementara itu, jok pada bagian interior pun dibuat lebih tinggi sehingga visibilitas keluar lebih jelas. Mitsubishi juga menyematkan fitur Mitsubishi Connect yang dapat mengatur AC, lampu utama, hingga klakson lewat pengaturan dari smartphone.
Soal performa, All-New Mistubishi Triton kini dipersenjatai dengan mesin diesel 4N16 4-silinder segaris, berkapasitas 2.442 cc (2.4L) intercooler, turbocharged DOHC yang menawarkan tiga opsi pilihan tenaga bergantung dengan variannya.
Untuk varian entry level, mesin tersebut sanggup menghasilkan tenaga sebesar 148 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi 330 Nm di putaran 1.500-3.500 rpm. Sedangkan di varian menengah dapat menghasilkan tenaga 181 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi 430 Nm di putaran 2.250-2.500 rpm.
Baca Juga: Desainer Mitsubishi Sebut The New SUV Miliki Fitur Keamanan dan Kenyamanan Terbaik
Sedangkan untu varian tertingginya, mesin 4N16 tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 201 dk di putaran 3.500 rpm dan torsi puncak sebesar 470 Nm di putaran 1.500-2.750 rpm. Seluruh varian dikawinkan dengan pilihan transmisi manual dan otomoatis 6-percepatan.
Mesin yang bertenaga tersebut dilengkapi dengan sasis ladder frame terbaru yang lebih rigid dan besar. Bahkan, Mitsubishi mengklaim bahwa Triton generasi terbaru ini lebih unggul dari segi performa berkendara dan kenyamanan.
Selanjutnya, Triton masih tersedia pilihan penggerak Easy Select 4WD atau Super Select 4WD-II System yang dilengkapi dengan limited-slip differential. Selain itu, pick-up ini juga menyediakan opsi mode berkendara, diantaranya Normal, Eco, Snow, Gravel, Mud, Sand, dan Rock.
Baca Juga: Generasi Ke-3 BMW X1 Meluncur di Indonesia, Tampil Lebih Modern dan Stylish
Sementara, fitur keselamatan turut ditingkatkan dengan paket ADAS yan meliputi Adaptive Cruise Control, Forward Collision Mitigation, Blind Spot Warning, Lane Change Assist, and Rear Cross Traffic Alert, hingga Active Stability Traction Control.
Generasi keenam dari Mitsubishi Triton ini hadir dalam beberapa pilihan warna yang meliputi Yamabuki Orange Metallic, Blade Silver Metallic, White Diamond, Solid White dan Graphite Gray Metallic, serta Jet Black Mica Metallic.
Soal harga, di pasar Negeri Gajah Putih alias Thailand, All-New Triton di jual dengan harga mulai dari 699.000 baht atau setara Rp306,9 jutaan untuk varian terendah hingga 1.016.000 baht atau setara dengan Rp446 jutaan untuk varian tertingginya.
Baca Juga: Jangan Asal Pilih, Pahami Kualitas Oli yang Baik di Pasaran